Pendapatan Naik dan Efisiensi, Semester I Garuda Raih Laba Rp 339 M

Image title
1 Agustus 2019, 13:46
garuda indonesia, laba bersih garuda indonesia
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Pesawat Garuda di Hangar GMF,  Tanggerang,  Banten. Garuda Indonesia berhasil mencatatkan kinerja positif pada semester I 2019 dengan raihan laba sebesar Rp 339 miliar. Pada periode yang sama tahun lalu Garuda membukukan kerugian hingga Rp 1,6 triliun.

Tidak hanya itu, laba yang berhasil dikantongi oleh perusahaan pada paruh pertama tahun ini juga berkat langkah efisiensi yang dilakukan. Meski beberapa pos beban ada yang naik, namun secara total, beban usaha Garuda turun 1,86% yoy menjadi hanya US$ 2,10 miliar dibandingkan US$ 2,14 miliar.

(Baca: Laporan Keuangan 2018 Disajikan Ulang, Garuda Rugi Rp 2,4 Triliun)

Beberapa beban usaha yang menurun, di antaranya beban operasional penerbangan turun sebesar 4,26% yoy menjadi US$ 1,23 miliar dibandingkan US$ 1,29 miliar pada semester I 2018. Kemudian beban bandara turun tipis 2,64% yoy menjadi US$ 193,5 juta dari US$ 198,7 juta. Serta beban pelayanan penumpang turun sebesar 8,58% yoy menjadi hanya US$ 133,2 juta dari US$ 145,7 juta.

Sementara itu total aset Garuda Indonesia pada semester I 2019 tercatat mengalami kenaikan 5,02% yoy menjadi US$ 4,37 miliar dari US$ 4,16 miliar pada periode yang sama 2018. Total aset lancar pada periode tersebut naik 16,6% yoy menjadi US$ 1,27 miliar dari US$ 1,09 miliar. Sementara, total aset tidak lancar naik tipis 0,8% yoy menjadi US$ 3,10 miliar dari US$ 3,07 miliar.

Total liabilitas dan ekuitas perusahaan pada semester I 2019 juga mengalami kenaikan 5,0% yoy menjadi US$ 4,37 miliar dari US$ 4,16 miliar. Total liabilitas Garuda naik 3,81% yoy menjadi US$ 3,56 miliar dari US$ 3,43 miliar. Sedangkan total ekuitas naik 10,6% yoy menjadi US$ 808,1 miliar dari US$ 730,1 miliar.

(Baca: Rugi dalam Penyajian Ulang Laporan Keuangan 2018, Saham Garuda Merosot)

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...