PGN Siap Serap LNG Tak Berkontrak di Masa Depan, Minta Harga Khusus

Mela Syaharani
19 Desember 2023, 13:49
pgn, pgas, lng,
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Suasana fasilitas produksi di area Lapangan Unitisasi Gas Jambaran-Tiung (JTB) di Bojonegoro, Jawa Timur.

Melimpahnya pasokan gas alam cair atau LNG, pada beberapa tahun kedepan berpotensi munculnya kargo LNG yang tidak memiliki kontrak atau uncommitted cargo. Direktur Utama Pertamina Gas Negara (PGN) Arif Setiawan Handoko mengatakan pihaknya akan menyerap pasokan LNG seluruhnya.

“Itu pasti harus kami serap semuanya, mungkin bermunculannya tidak di 2030 ya, tapi sekitar 2027 atau 2028 sudah mulai ada kargo yang tidak berkontrak,” kata Arif saat ditemui dalam acara Indonesia Mining and Energy Conference 2023 di Jakarta, Selasa (19/12).

Dengan bermunculannya kargo tidak berkontrak ini, PGN berharap dapat mengantongi harga khusus. “Kami berharap harga khusus karena kami juga tidak ingin menaikkan harga gas ke industri atau smelter,” kata dia.

Sebelumnya, Direktur Jenderal Minyak dan Gas (Dirjen Migas) Kementerian ESDM Tutuka Ariadji memaparkan bahwasanya realisasi pemanfaatan domestik LNG hingga Juli 2023 mencapai 489,58 billion British thermal unit per day (BBtud).

Berbicara soal keberadaan uncommitted cargo yang diprediksi melimpah pada 2026 hingga 2030, Tutuka menyebut saat ini pihaknya akan mengusahakan ekspor LNG. Hal ini bertujuan untuk menyeimbangkan penerimaan negara. “Memenuhi kebutuhan dalam negeri dan juga mem-balance dengan ekspor agar keekonomian tetap terjaga,” ujarnya.

Halaman:
Reporter: Mela Syaharani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...