Dirut Inalum Jelaskan Sulitnya Transaksi Pembelian Saham Freeport

Image title
5 Juni 2018, 12:21
Budi Gunadi Sadikin
Arief Kamaludin|KATADATA

Selain itu, transaksinya pun dibagi dalam dua periode waktu, yakni periode 2018-2022 dan periode 2022-2041. Namun, dia menyatakan pembahasan proses transaksi divestasi saham Freeport ini sudah mengalami kemajuan yang cukup signifikan dalam beberapa pekan terakhir.

“Jadi komplesitasnya banyak. Tapi saya sampaikan, significant milestone sudah terlampaui sekitar dua minggu yang lalu,” ujarnya. (Baca: Menteri ESDM Targetkan Divestasi Freeport Rampung Bulan Depan)

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno pernah mengatakan saat ini transaksi pembelian saham PTFI sudah memasuki finalisasi untuk penandatanganan Head of Agreement (HOA). Hanya tinggal beberapa tahapan lagi untuk segera ditandatangani.

Budi mengatakan, HOA ini merupakan tindak lanjut dari Nota Kesepahaman (MoU) yang sudah disetujui. MoU tersebut berisi empat hal, yaitu soal stabilitas investasi jangka panjang yang diinginkan PTFI, perpanjangan kontrak hingga 2041, kewajiban divestasi, dan pembangunan smelter.

Namun, pembahasan HOA ini masih terus dinegosiasikan "Karena memang banyak hal yang belum selesai semua, masih diskusi," katanya.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...