Puluhan Triliun Anggaran Bulog untuk Stok Pangan

Image title
Oleh Muhammad Firman - Pingit Aria
1 Februari 2017, 17:56
Jokowi Sidak Gudang Bulog
Kris | Biro Pers Sekretariat Presiden

Sementara, Menteri Pertanian Amran Sulaiman meminta Perum Bulog dan Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) untuk lebih cepat menyerap gabah dari petani. Penyebabnya adalah jatuhnya harga jual gabah kering panen (GKP) petani di 7 kabupaten sampai di bawah HPP (Harga Pembelian Pemerintah) senilai Rp 3.700 per kilogram.

(Baca juga: Menteri Amran Bantah Harga Cabai Rawit Penyebab Inflasi Tinggi)

Rendahnya harga jual GKP di 7 kabupaten ini berkebalikan dengan harga jual gabah rata-rata nasional yang naik 2,83 persen ke Rp 4.754 per kilogram. “Kami dorong Bulog dan PPI untuk bergerak cepat,” kata Menteri Pertanian Amran Sulaiman selepas Rapat Koordinasi di kantor Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Rabu (1/2/2017).

Adapun tujuh kabupaten yang harga gabahnya anjlok di bawah HPP adalah Purworejo sebesar Rp 3.300 per kilogram, Jepara Rp 3.400 per kilogram, Kendal Rp 3.600 per kilogram, Banjarnegara Rp 3.500 per kilogram, Grobogan Rp 3.500  per kilogram, Rembang Rp 3.500 per kilogram, dan Tuban Rp 3.700 per kilogram.

Menurut data yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) pada Januari 2017, harga gabah di tingkat petani mengalami kenaikan sebesar 2,83 persen ke Rp 4.754 per kilogram. Sementara di tingkat penggilingan, kenaikan tercatat sebesar 2,69 persen ke Rp 4.844 per kilogram. "Secara nasional memang naik," kata Kepala BPS Kecuk Suhariyanto.

(Baca juga: Produsen dan Distributor Sepakat Jual Gula Satu Kilo Rp 12.500)

Halaman:
Reporter: Muhammad Firman, Desy Setyowati
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...