Mayora Ekspor Produk Makanan Minuman Rp 1,07 Triliun

Rizky Alika
30 Juni 2020, 17:07
Mayora Ekspor Produk Makanan Minuman Rp 1,07 Triliun.
ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Sejumlah truk membawa muatan peti kemas di Terminal 3 Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Senin (17/2/2020). Mayora Grup mengekspor produk makanan minuman senilai Rp 1 triliun.

Presiden Direktur Mayora Group Andre Sukendra Atmadja menyatakan, Mayora Group berkomitmen ikut membangun perekonomian Indonesia, baik melalui bisnis dalam negeri maupun ekspor.

(Baca: Kemendag Incar Pangsa Pasar Baru untuk Genjot Ekspor Makanan & Minuman)

“Pelepasan kontainer ekspor ini merupakan wujud nyata dan komitmen Mayora dalam memajukan perekonomian Indonesia melalui kegiatan ekspor,” ujarnya.

Produk Mayora seperti Torabika, Kopiko, Beng Beng, dan Danisa, tidak hanya berhasil diekspor, tapi mampu menjadi pemimpin pasar di berbagai negara.  Hal tersebut menunjukkan, ekspor produk makanan olahan dari Mayora tetap mampu bersaing di pasar global.

Berdasarkan data Kemendag, pada periode Januari–Mei 2020, neraca perdagangan Indonesia surplus sebesar US$ 4,3 miliar. Dari angka tersebut, nilai ekspor  produk makanan olahan Indonesia pada Januari−Mei 2020 tercatat sebesar US$ 1,32 miliar, meningkat 7,9% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Adapun negara tujuan utama ekspor produk makanan olahan Indonesia pada Januari−Mei 2020 di antaranya yakni Amerika Serikat senilai US$ 293,6 juta (dengan pangsa pasar 22,11%), Filipina US$ 161,4 juta (12,15%).

Lalu, Malaysia US$ 101,6 juta (7,65%), Singapura US$ 74,9 juta (5,64%), dan Jepang US$ 71,9 juta (5,41%).

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Editor: Ekarina
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...