Menko Airlangga Umumkan 8 Proyek Strategis Rampung, Ini Daftarnya

Muhamad Fajar Riyandanu
13 September 2023, 20:50
Airlangga
ANTARA FOTO/Novrian Arbi/nym.
Menko bidang perekonomian Airlangga Hartarto memberikan pemaparan saat kegiatan Sewindu Proyek Startegis Nasional (PSN) Goes to Campus di Universitas Katolik Parahyangan, Bandung, Jawa Barat, Jumat (23/6/2023).

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyebutkan ada delapan proyek strategis nasional (PSN) yang telah selesai dan siap diresmikan. Kedelapan proyek tersebut mayoritas adalah infrastruktur jalan tol dan kawasan industri.

Klaster PSN jalan tol antara lain: Jalan Tol Sigli-Banda Aceh Seksi 5 dan 6 dengan nilai investasi Rp 12,53 triliun. Kemudian, Jalan Tol Simpang Indralaya - Muara Enim Seksi 1 senilai Rp 24,11 trilun.

Selanjutnya ada proyek jalan bebas hambatan Tol Serpong-Cinere Seksi 2 dengan nilai proyek Rp 3,8 triliun serta Jalan Tol Cinere-Jagorawi Seksi 3 dengan investasi Rp 3,21 triliun. Ada juga proyek PSN Jalan Tol Pasuruan-Probolinggo Seksi 4A senilai Rp 6,36 triliun.

Sementara itu, PSN di luar jalan tol adalah proyek pengembangan Kawasan Pariwisata Parapuar atau Destinasi Pariwisata Prioritas Labuan Baju Flores dengan nilai investasi Rp 2,8 triliun dan Kawasan Industri Weda Bay yang terletak di Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara. Kawasan industri hilirisasi itu menelan biaya investasi senilai Rp 183 triliun hingga 2023.

Terakhir, PSN yang siap diresmikan adalah proyek Industri Katalis Merah Putih. Pabrik yang terletak di Cikampek, Jawa Barat itu bernilai Rp 286 miliar.

Pabrik Katalis Merah Putih merupakan salah satu pabrik yang dapat menghasilkan katalis untuk memproduksi bahan bakar hijau sehingga berkontribusi dalam pengembangan energi baru terbarukan (EBT). Ini khususnya sektor bioenergi dan turut mengurangi emisi gas rumah kaca.

"Mohon berkenan bapak presiden dapat meresmikan dalam waktu dekat, mengingat kehadiran bapak presiden sudah dinantikan oleh masyarakat setempat," kata Airlangga saat memberikan sambutan pembuka Infrastructure Forum di Kota Kasablanka Jakarta pada Rabu (13/9).

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...