Kominfo Siapkan Sarana Komunikasi Publik Untuk KTT ASEAN 2023

Lenny Septiani
25 Maret 2023, 09:44
Kominfo
ANTARA FOTO/Galih Pradipta/foc.
Pengendara motor melintas di depan logo KTT ASEAN Summit 2023 di Bundaran HI, Jakarta, Jumat (27/1/2023).

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menyiapkan beberapa dukungan komunikasi publik untuk pergelaran Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT ASEAN 2023.

Hal tersebut diumumkan oleh Direktur Jendral Informasi dan Komunikasi Publik Kominfo Usman Kansong dalam konferensi pers di Kantor Kominfo, Jumat (24/3).

Usman mengatakan, selama keketuaan ASEAN, Kominfo akan memberikan dukungan berupa pengelolaan website resmi Keketuaan Indonesia di ASEAN ke-42 tersebut, yaitu asean2023.id. Selain itu, juga pengelolaan registrasi media secara daring.

Pengelolaan website resmi meliputi, pengelolaan konten website yang terdiri atas penulisan, penyuntingan, pembuatan, penerjemahan, dan pengunggahan konten siaran pers, artikel berita, infografik, foto, dan video terkait Keketuaan ASEAN 2023 Selanjutnya, berupa penyediaan server dan pengamanan server dan website

"Berita dan foto berasal dari para humas kementerian dan lembaga yang akan mengirimkan rilis kegiatan ASEAN di lingkungannya," kata Usman. Kominfo juga akan menurunkan tim untuk menulis dan menerjemahkan konten ASEAN.

Kominfo pun akan memberikan dukungan komunikasi publik dalam bentuk ekspos di berbagai media, baik cetak elektronik, media daring, media sosial, media tatap muka dan media luar ruang.

Penyelenggaraan KTT ke-42 ASEAN di Labuan Bajo akan dilaksanakan pada 9-11 Mei 2023. Sementara KTT ke-43 ASEAN dengan mitra wicara di Jakarta pada September mendatang.

"Berbagai persiapan tengah dilakukan dan Presiden Joko Widodo telah melakukan peninjauan persiapan di lokasi KTT di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur dan Jakarta Convention Center di Jakarta," kata Usman.

Pada acara KTT ASEAN 2023 di Labuan Bajo, dukungan kepada media diberikan melalui penyediaan Media Center di bawah pengelolaan Kementerian Sekretariat Negara.

Media diwajibkan melakukan pendaftaran untuk peliputan secara daring. Adapun, perkirakan media yang akan hadir sekitar 300-500 media yang akan meliput berasal dari sepuluh negara yang menjadi anggota ASEAN.

Lebih lanjut, Usman mengatakan pemerintah juga menyiapkan pembentukan redaksi khusus untuk membantu media mendapatkan siaran pers yang lengkap mengenai kegiatan ASEAN 2023 yang berlangsung di Indonesia. 

Reporter: Lenny Septiani
Editor: Lavinda

Untuk kelima kalinya, Indonesia didapuk menjadi Keketuaan ASEAN. Situasi dunia tahun ini yang belum kondusif tentu menjadi tantangan tersendiri dalam mengemban amanah tersebut. Persaingan kekuatan besar dunia yang meruncing mesti dikelola dengan baik agar konflik terbuka dan perang baru tidak muncul, terutama di Asia Tenggara.

Keketuaan Indonesia juga diharapkan menjadi pintu bagi ASEAN untuk berperan aktif dalam perdamaian dan kemakmuran di kawasan melalui masyarakat ekonomi ASEAN. Untuk itu, Indonesia hendak memperkuat pemulihan ekonomi dan menjadikan Asia Tenggara sebagai mesin pertumbuhan dunia yang berkelanjutan.

Simak selengkapnya di https://katadata.co.id/asean-summit-2023 untuk mengetahui setiap perkembangan dan berbagai infomasi lebih lengkap mengenai KTT Asean 2023.

#KatadataAseanSummit2023 #KalauBicaraPakaiData

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...