8 Rekomendasi Anime Fantasy Terbaik Beserta Sinopsisnya

Image title
7 November 2022, 06:22
rekomendasi anime fantasy terbaik
imdb.com
Ilustrasi, adegan dalam Howl's Moving Castle, anime fantasy terbaik

Anime fantasy adalah genre anime yang mengangkat cerita fantasi dengan tema-tema fantastis, seperti sulap, peristiwa supernatural, mitologi, cerita rakyat, atau dunia fantasi yang fiktif.

Selain itu, anime fantasy biasanya melibatkan berbagai bentuk sihir, elemen supernatural, dan makhluk mistis yang tidak ditemukan di genre lain. Latar dari anime fantasy ini lebih dari sekadar dunia yang jauh atau imajiner

Berikut rekomendasi anime fantasy terbaik beserta sinopsisnya.

1. Howl's Moving Castle

Berdasarkan novel Diana Wynne Jones dengan judul yang sama, Howl's Moving Castle karya Hayao Miyazaki merupakan termasuk anime fantasy terbaik. Anime ini berlatar tempat dan waktu di kerajaan yang dilanda perang di mana sihir dan mesin bekerja sama.

Film ini mengikuti petualangan pembuat topi bernama Sophie yang berubah menjadi seorang wanita tua setelah bertemu dengan penyihir. Ia memulai pencarian untuk menemukan penyihir itu dan mengangkat kutukannya.

Perjalanan Sophie mengantarkannya sampai ke Kastil Howl. Dia bertemu roh api bernama Calcifer. Mereka membuat perjanjian, jika Sophie bisa membebaskannya dari kontrak dengan Howl, Calcifer akan mengangkat kutukan Sophie.

Selama itu, Sophie harus tinggal di Kastil Howl. Melewati banyak petualangan dan rintangan, Sophie dan Howl saling melihat satu sama lain apa adanya dan mereka pun jatuh cinta. Dengan cinta dan kebaikannya, Sophie membantu Howl untuk menghadapi teror dari masa lalunya yang mencekam.

2. Fullmetal Alchemist: Brotherhood

Anime Fullmetal Alchemist: Brotherhood termasuk anime fantasy terbaik yang menceritakan kisah kakak beradik Edward dan Alphonse Elric dalam pencarian Batu Bertuah untuk memulihkan tubuh mereka.

Sebelumnya, sebagian tubuh Edward dan Alphonse hilang ketika mereka mencoba menggunakan keterampilan alkimia untuk membangkitkan ibu mereka yang sudah meninggal. Edward kehilangan anggota tubuhnya kemudian bergabung dengan Militer Negara yang memberinya kebebasan untuk melanjutkan pencarian.

Di sisi lain, tubuh Alphonse tidak terselamatkan sehingga jiwanya ditambatkan dalam baju zirah. Namun, Edward dan Alphonse bukan satu-satunya yang mencari batu kuat itu. Dalam pencariannya, mereka mengetahui rencana untuk mengubah seluruh negeri karena alasan yang tidak dapat mereka pahami.

3. Spirited Away

Spirited Away karya Hayao Miyazaki adalah anime Studio Ghibli yang mengajarkan tentang arti saling tolong menolong. Film ini mengisahkan seorang gadis bernama Chihiro yang orang tuanya berubah menjadi babi setelah mereka mengembara ke tempat yang mereka yakini sebagai taman hiburan yang ditinggalkan.

Tempat itu ternyata merupakan pemandian roh. Jika Chihiro ingin ibu dan ayahnya dikembalikan ke bentuk manusia, dia harus bekerja untuk penyihir yang menjadi pemiliknya. Dengan sejumlah teman baru dan petualangan yang mendebarkan, dia merumuskan rencana untuk menyelamatkan orang tuanya dan kembali ke dunia manusia.

Film anime Studio Ghibli ini mengajarkan pelajaran tentang persahabatan, cinta, dan keberanian. Dari Spirited Away, penonton dapat mengambil beberapa hikmah, yaitu jangan termotivasi oleh keserakahan dan selalu membantu orang yang membutuhkan tanpa pamrih

4. A Whisker Away

Rekomendasi anime fantasy terbaik selanjutnya yaitu A Whisker Away. Gadis SMP bernama Miyo Sasaki jatuh cinta dengan teman sekelasnya yang bernama Kento Hinode dan mencoba berulang kali untuk mendapatkan perhatian Kento dengan berubah menjadi kucing, tetapi pada titik tertentu, batas antara dirinya dan kucing menjadi ambigu.

A Whisker Away mengangkat isu tentang depresi dan pencarian jati diri. Film ini mengajarkan bahwa tidak apa-apa untuk menunjukkan kesedihan. Film ini juga membahas cinta pertama, bullying, dan penyelesaian masalah keluarga.

5. Ghost in the Shell

Film asal Jepang ini menjadi salah satu film fiksi ilmiah terbaik yang berupa animasi. Ghost in the Shell menceritakan agen federal cyborg Mayor Motoko Kusanagi dalam mengikuti jejak "The Puppet Master" yang secara ilegal meretas ke dalam pikiran komputerisasi hibrida cyborg-manusia. Film ini berlatar tahun 2029, dimana teknologi telah maju sehingga cyborg menjadi hal yang biasa.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...