Belajar Syiar Islam di Makam Kawah Tengkurep

Image title
14 April 2021, 12:00
WISATA MAKAM RAJA SISINGAMANGARAJA XII
ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/aww.

Pembangunan kemudian dilanjutkan oleh Sultan Ahmad Najamuddin I Adi Kesumo yang difokuskan untuk membangun kubah tengah yang ada di area pemakaman.

Arsitektur bangunan makam Kawah Tengkurep terbilang unik dan menarik perhatian. Dengan perpaduan tiga unsur arsitektur bergaya India, Melayu serta Tiongkok membuat kompleks pemakaman ini terlihat unik dan sarat budaya.

Wisata religi kompleks pemakaman Kawah Tengkurep juga ramai dikunjungi masyarakat Palembang maupun luar daerah dari berbagai kalangan, baik anak sekolah, mahasiswa, hingga orang dewasa.

Wisatawan yang berkunjung memiliki tujuan yang berbeda-beda, seperti untuk mengetahui sejarah kesultanan Kota Palembang ataupun melakukan ziarah kubur.

Terdapat dua bangunan yang menjadi pembeda antara makam satu dengan makam lainnya. Dari empat cungkup, tiga cungkup di antaranya diperuntukan bagi makam sultan, sedangkan satu lainnya digunakan sebagai makam keluarga.

Lokasi kompleks pemakaman Kawah Tengkurep memang tidak terlihat secara langsung. Sebab terdapat kawasan peti kemas pelabuhan yang menutup komplek tersebut. Oleh karena itu, pengunjung harus memutar dulu sekitar 200 hingga 300 meter sebelum mencapai area kompleks pemakaman.

Halaman:
Editor: Ekarina
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...