Jokowi Minta Bulog Inovasi Produk dan Kembangkan Bisnis Digital

Rizky Alika
10 Mei 2021, 12:36
jokowi, bulog, bumn, digital, pangan
Youtube/Seretariat Presiden
Presiden Joko Widodo memberikan pernyataan atas kejadian bom bunuh diri di Gereja Katedral, Makassar pada Minggu (28/3). Dalam HUT Bulog, Senin (10/5), Jokowi meminta BUMN tersebut berinovasi dan masuk sektor digital.

Presiden Joko Widodo berpesan kepada Perum Bulog untuk mendorong digitalisasi dalam linis bisnisnya. Selain itu Presiden meminta Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tersebut mampu beradaptasi. 

Jokowi mengatakan, selama 54 tahun Perum Bulog menjadi kekuatan yang mengawal ketahanan pangan. Hal ini menjadi hal yang penting terutama bagi para petani dan industri pangan.

"Perum Bulog harus terus beradaptasi dan bertransformasi dengan inovasi produk dan digitalisasi," kata Jokowi dalam sambutan Puncak Hari Ulang Tahun ke-54 Bulog yang disiarkan secara virtual, Senin (10/5).

Ia berharap, perusahaan pelat merah itu bisa memastikan kecukupan pasokan, menyalurkan bantuan sosial hingga pelosok negeri. "Saya percaya Perum Bulog terus menjadi kekuatan bagi Indonesia, satu tekad untuk ketahanan pangan," ujar Jokowi.

Sebelumnya, Bulog telah memulai upaya digitalisasi, salah satunya dengan menggandeng e-commerce dalam memenuhi kebutuhan pangan masyarakat. Pada April lalu, mereka meluncurkan layanan pembelian daging kerbau beku melalui platform PangananDotCom sebagai alternatif lain bagi masyarakat.

"Dengan demikian rakyat bisa memiliki pilihan untuk membeli daging tanpa kesulitan,” kata Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso.

Selain itu pemerintah memberikan penugasan kepada Bulog untuk mengimpor daging kerbau dari luar negeri sebagai alternatif dalam memenuhi kebutuhan akan daging, khususnya pada Ramadan dan menjelang Idul Fitri 2021.

Dengan menyediakan layanan belanja online, masyarakat memiliki pilihan alternatif untuk memenuhi kebutuhan daging dengan membeli daging kerbau beku. Pilihan belanja daging kerbau beku dapat dilakukan melalui ipanganandotcom yang tersedia di aplikasi Shopee. Layanan ini dilakukan dengan menggandeng StoreSend Indonesia, Shopee, dan JNE.

Adapun Bulog juga telah membebaskan lahan di Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, guna membangun gudang penyimpanan beras untuk mendukung lumbung pangan. Kabupaten ini telah memiliki 48.000 hektare (Ha) lahan padi yang telah aktif, dan memproduksi 4 ton beras per Ha setiap tahunnya.

Reporter: Rizky Alika

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...