5 Rekomendasi Susu yang Bagus untuk Ibu Hamil dengan Harga Terjangkau

Image title
10 November 2021, 19:41
Rekomendasi Susu yang Bagus untuk Ibu Hamil
SHVETS production/Pexels
Rekomendasi Susu yang Bagus untuk Ibu Hamil

Susu ini juga mengandung zat besi yang cukup tinggi sehingga bisa menjadi pencegah agar ibu hamil tidak mengalami anemia. Risiko anemia dapat berpengaruh pada embentukan otak dan kesehatan janin. Sementara itu, asam folatnya dapat membuat janin terhindar dari cacat tabung saraf.

Susu SGM Bunda dengan rasa cokelat ini dapat dibawa pulang dengan membawa kocek sebesar Rp68.700, dan bisa membawa dua kotak dengan masing-masing berat 30 gram.

3. Lactamil Pregnasis

Susu yang bagus untuk ibu hamil selanjutnya ada Lactamil Pregnasis. Susu ini dirancang dengan formula ACTIDuobio+ yang lebih rendah lemak, mengandung inulin untuk tingkatkan asupan serat harian, asam folat untuk mengurangi risiko cacat tabung saraf, dan zat besi untuk mencegah anemia.

Tidak hanya berhenti disitu, kandungan omega 6-nya baik untuk perkembangan otak janin. Mengonsumsi susu terbaik untuk ibu hamil dari Lactamil juga dapat mendukung kesehatan ibu dan janin semasa kehamilan.

4. Lovamil

Para ibu hamil direkomendasikan mengonsumsi susu ini untuk membantu kebutuhan gizi. Kandungan protein, DHA, polydextrose, asam folat, zat besi, berbagai vitamin, mineral, dan ekstrak katuk sangat bermanfaat untuk sang buah hati yang masih dalam janin.

Anda dapat membelinya hanya dengan merogoh kocek sebesar Rp14.025 dan mendapatkan sebesar 120 gram. Rasanya juga beragam dari stroberi, cokelat, vanilla, dan kacang hijau.

5. Anmum Materna

Rekomendasi susu selanjutnya adalah Anmum Materna demi memenuhi kebutuhan nutrisi bagi ibu hamil dan jabang bayi yang ada dalam kandungan. Susu ini mengandung GA dan DHA yang memiliki peran penting dalam proses perkembangan otak janin.

Selain itu kandungan tinggi folat baik untuk perkembangan sel ibu dan si janin. Nutrisi pangan dan memelihara fungsi pencernaan sang ibu yang diperkuat dengan protein, kalsium, zat besi, omega 3, omega 6, kolin, biotin, serta berbagai vitamin dan mineral.

Apabila Anda berminat dengan susu ini bisa membelinya dengan harga Rp42.500 dan mendapatkan ukuran 200 gram.

Demikianlah lima susu yang bagus untuk ibu hamil dengan harga terjangkau dan bisa menjadi tambahan nutrisi baik bagi ibu maupun janin.

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...