Stok Sinovac Menipis, Laju Vaksinasi Covid-19 RI Melambat

Image title
22 November 2021, 05:55
vaksinasi, vaksin covid-19, sinovac, pandemi covid-19, budi gunadi sadikin, menteri kesehatan
Youtube/PermataBank
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mendorong agar semua masyarakat, terutama para lansia, mendapatkan vaksinasi Covid-19 dengan vaksin merek apapun yang tersedia.

Plt. Direktur Jenderal Kefarmasian dan Alat Kesehatan Kemenkes Arianti Anaya dalam Rapat Dengar Pendapatan dengan Komisi XI menjekasjan, Bio Farma dengan Sinovac sudah mendapatkan izin fill and finish untuk melakukan produksi vaksin. Dari izin ini, vaksin yang dibeli oleh pemerintah dari Sinovac kemudian dapat diisi oleh Bio Farma. 

"Supaya kita lebih mandiri lebih ke hulu," ujar Arianti dalam Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi III DPR pada Senin (22/11)

Selain Biofarma, penelitian vaksin Covid-19 juga telah dilaksanakan oleh Universitas Airlangga. Namun, Airanti memperkirakan, produksi vaksin yang diserahkan kepada PT Biotis Pharmaceutical ini baru dapat dilaksanakan paling cepat kuartal kedua tahun depan.  

Sebelumnya, Unair telah menyerahkan bibit vaksin Covid-19 Merah Putih kepada PT Biotis Pharmaceutical pada 9 November lalu. Penyerahan dilakukan secara simbolis dari Rektor Unair Muhammad Nasih kepada Direktur Biotis FX Sudirman di Aula Gedung Garuda Mukti, Surabaya, Jawa Timur.

Bibit vaksin tersebut telah melalui uji praklinis tahap 1 hingga 3 pada hewan dengan hasil aman. Saat ini vaksin siap masuk pada uji klinis tahap 1 kepada 100 orang dan dilanjutkan uji klinis tahap 2 kepada 400 orang pada Januari 2022. Sedangkan pengujian tahap ketiga kepada 1.000 orang ditargetkan akan berjalan pada Februari.

Nasih mengatakan saat ini RSUD Dr Soetomo akan melakukan uji klinis. Adapun pengujian praklinis tahap dua pada hewan uji makaka menunjukkan vaksin 93,8% efektif. “Tentu ada proses lanjutan dengan formulasi yang lebih baik lagi,” kata Nasih.

Halaman:
Reporter: Nuhansa Mikrefin
Editor: Agustiyanti

Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...