5 Artis Terkaya di Indonesia yang Memiliki Pundi Keuangan Fantastis

Image title
30 Desember 2021, 12:56
Presiden Joko Widodo bertemu dengan sosok artis terkaya di Indonesia, Agnez Mo di Istana Negara, Jakarta, Jumat (11/1).
BIRO PERS KEPRESIDENAN
Presiden Joko Widodo bertemu dengan sosok artis terkaya di Indonesia, Agnez Mo di Istana Negara, Jakarta, Jumat (11/1).

Bahkan gurita kekayaannya mulai bertumbuh semenjak merintis bisnisnya sendiri. Mulai dari bisnis kuliner, fashion, hingga properti. Tak berhenti sampai situ, Raffi kemudian mendirikan manajemennya sendiri dengan nama RANS Entertainment dengan channel YouTube sebagai platform utamanya.

 3. Inul Daratista

Di ranking ketiga ada sosok Inul Daratista diperkirakan memiliki jumlah kekayaan mencapai Rp300 miliar. Total kekayaan ini bukan hanya membuat Inul masuk ke dalam jajaran artis Indonesia terkaya, tapi juga membuatnya menjadi penyanyi dangdut terkaya nomor satu.

Dalam memperoleh kekayaan, Inul sering menuai kontroversi karena goyang ngebornya di tahun 2002. Bahkan, sang Raja Dangdut, Rhoma Irama sempat memboikot Inul karena dinilai menampilkan goyangan yang kurang pantas di hadapan penonton.

Gurita bisnisnya juga semakin memperkuat dan tidak hanya di bidang tarik suara saja, Inul menyibukan dirinya sebagai juri di berbagai ajang pencarian bakat. Ia juga mendirikan bisnis kecantikan, kuliner dan karaoke yang menambah pundi-pundi kekayaannya.

4. Syahrini

Sosok yang akrab disapa dengan Princess ini memiliki pundi-pundi kekayaan yang ditaksir mencapai Rp280 miliar. Kekayaan artis satu ini terlihat dari unggahan-unggahannya di Instagram yang selalu menampilkan gaya hidup glamor dan pose-pose di berbagai lokasi di luar negeri.

Dalam mengelola kekayaan, Syahrini tidak berdiri sendiri ada sang adik yang ikut berkecimpung dalam mengelola bisnisnya. Mulai dari kuliner, kue artis kekinian, mukena, hingga fashion. Banyak penggemarnya yang menduga, jumlah kekayaan Syahrini terus bertambah setelah ia menikah dengan anak salah satu konglomerat Indonesia, Reino Barack.

 5. Krisdayanti

Artis terkaya di Indonesia yang berada di nomor lima. Sosok Krisdayanti masuk ke dalam daftar artis terkaya nomor lima di Indonesia dengan jumlah kekayaan diperkirakan mencapai Rp270 miliar. Jumlah ini didapatkan dari royalti album dan lagunya, penjualan lagu, serta gajinya sebagai anggota DPR.

Karirnya dalam dunia panggung hiburan juga sudah dikenal semenjak menjadi salah satu diva Indonesia yang memulai kariernya pada tahun 1987. Saat itu, Krisdayanti dikenal sebagai penyanyi cilik yang kerap menjuarai kompetisi menyanyi. Salah satu prestasi paling membanggakannya adalah menjadi juara 1 kompetisi Asia Bagus di tahun 1992.

Demikianlah lima artis terkaya di Indonesia yang dengan pundi-pundi keuangan yang cukup fantastis. Jumlah-jumlah itu semakin bertambah dengan seiring perkembangan teknologi sehingga ada sumber daya alternatif lain yang masuk ke dalam kantong mereka, seperti YouTube, Instagram dan Twitter.

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...