BNI Java Jazz Hadirkan 542 Artis, dari JOJO hingga The Temptation

Andi M. Arief
25 Mei 2022, 23:22
Direktur Bisnis Konsumer BNI Corina Leyla Karnalies (kedua kiri), Direktur Utama Java Festival Production Dewi Gontha (kedua kanan), GM Marketing PT Sinar Sosro Denta Anggakusuma (kiri) dan Head of Sales Marketing Molecool Fauzan Zaman (kanan) memberikan
ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/wsj.
Direktur Bisnis Konsumer BNI Corina Leyla Karnalies (kedua kiri), Direktur Utama Java Festival Production Dewi Gontha (kedua kanan), GM Marketing PT Sinar Sosro Denta Anggakusuma (kiri) dan Head of Sales Marketing Molecool Fauzan Zaman (kanan) memberikan keterangan pers jelang Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2022 di Jakarta, Rabu (25/5/2022).

Selain itu, partisipasi dukungan BNI juga menjadi upaya untuk melakukan pendekatan dengan masyarakat luas, khususnya penonton Java Jazz. Maka dari itu, BNI menyediakan beragam fasilitas pada venue selama gelaran berlangsung. 

"Kita akan banyak memberikan digital experience. Termasuk aktivitas bermain game Mobile Legends dengan RRQ, hingga pengenalan metaverse dari BNI, dan masih banyak yang lainnya," jelas Corina. 

Corina berharap bahwa penyelenggaraan Java Jazz 2022 akan menjadi momentum kebangkitan industri musik dan kreatif di dalam negeri, setelah mengalami tahun yang menantang akibat pandemi. 

Untuk memeriahkan Jakarta International BNI Java Jazz Festival tahun ini, daftar musisi yang akan tampil pada ajang ini sangat beragam. Java Jazz Festival ke-17 ini akan menyuguhkan banyak penampilan istimewa dari para musisi, baik dari sisi aransemen hingga kolaborasi. Total akan ada 542 penampil, dengan 69 grup musik yang berasal dari Indonesia, serta 22 band atau artis internasional. 

Selama tiga hari penyelenggaraan, setiap malam panggung Special Show akan menampilkan seorang bintang utama. Pada malam pertama akan diisi JOJO, selanjutnya pada hari kedua akan tampil PJ Morton, dan malam terakhir giliran The Temptations. 

Selain suguhan di panggung utama, terdapat deretan artis ternama lainnya yang turut memeriahkan BNI Java Jazz, seperti Sandhy Sondoro, Afgan, Endah N Rhesa, Dewa Budjana, hingga Candra Darusman. 

Selain itu, setiap pengunjung juga dapat menikmati beragam pilihan fasilitas untuk menambah kemeriahan, seperti booth exhibitor, art installation, hingga area food court dan food truck

Jakarta International BNI Java Jazz Festival tahun ke-17 Ini diadakan di Jakarta International Expo Kemayoran, Jakarta Pusat, mulai 27-28 Mei. 

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...