Kronologi Kecelakaan Truk Tangki Pertamina yang Tewaskan Belasan Orang

Image title
18 Juli 2022, 20:29
kecelakaan, pertamina, truk tangki
Antara
Truk tangki Pertamina mengalami kecelakaan beruntun di Jalan Transyogi, Kota Bekasi, Senin (18/7). Foto: Antara.

Adapun muatan bahan bakar yang dibawa oleh truk, kini telah dipindahkan. Pemindahan dilakukan dengan memanfaatkan alat berat dan siaga dari pemadam kebakaran.

Walaupun tak mengalami kebocoran, polisi mengimbau agar masyarakat tak melakukan aktivitas yang berbahaya, seperti merokok di sekitar tempat kejadian peristiwa.

Sementara itu, Kepala Dinas Penerangan Angkatan Laut (Kadispenal), Laksamana Pertama TNI Julius Widjojono mengonfirmasikan adanya korban dari TNI dalam kecelakaan tersebut.

“Betul (ada prajurit TNI),” ujarnya kepada wartawan pada Senin (18/7).

Dalam kecelakaan itu, anggota TNI yang menjadi korban merupakan anggota Spersal Markas Besar TNI Angkatan Laut (Mabes TNI AL) bernama Suparno. Saat kejadian diketahui Suparno sedang bersama dengan isterinya.

“Istrinya sedang dicari, tapi di situ ada kantong mayat masih menunggu tim dari kepolisian untuk membukanya,” kata Julius.

Halaman:
Reporter: Ashri Fadilla
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...