Digadang Jadi Cawapres Ganjar, Nasaruddin Umar Tunggu Petunjuk Tuhan

Andi M. Arief
19 Mei 2023, 13:15
Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar (kanan) saat mendampingi Istri Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim, Wan Azizah Wan Ismail (kiri) ke Masjid Istiqlal di Jakarta, Senin (9/1/2023).
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/hp.
Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar (kanan) saat mendampingi Istri Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim, Wan Azizah Wan Ismail (kiri) ke Masjid Istiqlal di Jakarta, Senin (9/1/2023).

Di sisi lain, Nasaruddin tidak menentang jika ada tokoh agama yang menjadi bakal calon wakil presiden. Namun, Nasaruddin mengingatkan tokoh agama tersebut untuk tidak mengeksploitasi agama saat melakukan kampanye.

"Mari kita hati-hati dalam melibatkan kitab suci. Karena kitab suci itu elegan sampai akhir zaman, bukan untuk kepentingan sesaat," ujar Nasaruddin.

Sebelumnya, Ketua Majelis Pertimbangan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy mengatakan partainya membidik sosok imam besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar sebagai kandidat yang akan diusung menjadi calon wakil presiden. Saat ini PPP telah resmi menyatakan dukungan kepada Ganjar untuk maju sebagai calon presiden pada pemilu 2024.

"Kyai Nasarudin Umar termasuk tokoh bangsa yang sedang kami elus-elus untuk menjadi cawapres Mas Ganjar," kata Rommy dalam keterangan resmi, Selasa (16/5).

Rommy beralasan Nasaruddin memiliki kriteria yang sesuai dengan yang diharapkan PPP. Salah satunya, Nasaruddin merupakan tokoh yang bisa diterima oleh masyarakat luas dari berbagai kalangan.

"Karena kyai Nasar memiliki kriteria yang sesuai, yaitu tokoh luar Jawa, memiliki warna keagamaan yang moderat, Rais Syuriah PB Nahdlatul Ulama, dan bisa diterima luas oleh banyak kalangan," kata Rommy.

Meski demikian, Rommy mengatakan Nasaruddin bukanlah calon tunggal yang didekati PPP. Ia mengatakan, nama lainnya yaitu Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...