Pimpinan Koalisi Prabowo Kumpul Bahas Tim Pemenangan hingga Cawapres

Ade Rosman
10 Oktober 2023, 10:19
Prabowo
ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/nz
Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus (tengah) bersama Sekjen Partai PAN Eddy Soeparno (kanan), Sekjen Partai Gelora Mahfuz Sidik (kedua kiri) dan jajaran pengurus partai menjawab pertanyaan wartawan usai pertemuan di DPP Golkar, Jakarta, Rabu (20/9/2023).

Para Sekretaris Jenderal partai politik di Koalisi Indonesia Maju berkumpul di Jakarta, pada Senin (9/10). Pertemuan itu dalam rangka rapat konsolidasi pemenangan yang membahas pembentukan tim pemenangan hingga cawapres yang akan mendampingi Prabowo Subianto.  

Petinggi partai politik KIM yang hadir yakni Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, Sekjen Partai Golkar Lodewijk F Paulus, Sekjen PAN Eddy Soeparno, Sekjen PBB Afriansyah Noor, Sekjen Demokrat Teuku Rifky, Sekjen Gelora Mahfudz Sidik, dan perwakilan dari Partai Garuda serta Partai Prima.

"Pertemuan sekjen-sekjen membahas hal-hal strategis tentang kesiapan partai koalisi untuk memenangkan Pak Prabowo sebagai capres. Termasuk membahas finalisasi tim pemenangan Koalisi Indonesia Maju," kata Muzani dalam keterangannya, dikutip Selasa (10/10).

Muzani mengatakan, pada forum Sekjen itu juga membahas mengenai visi dan misi yang akan menjadi prioritas kerja pemerintahan nantinya.

Terkait pembahasan nama-nama potensial sebagai kandidat cawapres pendamping Prabowo, Muzani mengatakan KIM mempertimbangkannya dengan baik lantaran bersinggungan dengan chemistry, serta kesiapan pasangan calon untuk berkontestasi nantinya.

Halaman:
Reporter: Ade Rosman
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...