Diusung Golkar sebagai Cawapres, Gibran Akan Koordinasi dengan Prabowo

Image title
21 Oktober 2023, 14:06
Gibran Rakabuming menerima surah hasil keputusan Rapimnas Partai Golkar.
Katadata
Gibran Rakabuming menerima surah hasil keputusan Rapimnas Partai Golkar.

Usai menerima surat keputusan rapat pleno Partai Golkar melalui Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas), Gibran Rakabuming belum bersedia menjelaskan secara perinci langkah apa yang akan diambil. Ia hanya menyebutkan, bahwa dirinya akan melakukan koordinasi terkait keputusan pencalonannya oleh partai berlambang pohon beringin tersebut.

"Keputusan Rapimnas untuk selanjutnya akan dikoordinasikan, ditindak lanjuti bersama dengan Pak Prabowo," kata Gibran dalam konferensi pers Rapimnas Golkar, Sabtu (21/10).

Gibran diketahui datang pada pukul 12.50 WIB dengan menggunakan baju batik berwarna coklat. Ia segera memasuki ruang Rapimnas Golkar tanpa memberi tanggapan apapun kepada media.

Usai menerima hasil keputusan Rapimnas, ia mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar Partai Golkar sekaligus mengapresiasi hasil Rapimnas.

Terkait dengan kedatangannya dalam Rapimnas Golkar, ia mengaku sudah mengkomunikasikan dengan Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (PDIP). Namun, ia enggan menjelaskan lebih lanjut mengenai statusnya di PDIP.

Seperti diketahui, Golkar resmi mengusung Gibran sebagai bakal cawapres yang akan mendampingi Prabowo dalam Pilpres 2024. Keputusan ini dibacakan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di Kantor DPP Partai Golkar.

"Berdasarkan hasil pertemuan dengan para ketua DPD, semuanya mengusulkan dan mendukung Gibran untuk berpasangan dengan Prabowo Subianto," kata Airlangga.

Selanjutnya, calon presiden (capres) yang diusung Koalisi Indonesia Maju atau KIM, Prabowo Subianto, akan disampaikan dan dikoordinasikan dengan para partai yang tergabung dengan KIM, sebelum melakukan deklarasi.

"Keputusan untuk mencalonkan saya di sini sebagai cawapres dan Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres, adalah keputusan Golkar. Selanjutnya, ini akan dibawa ke forum ketua umum partai yang tergabung di KIM," kata Prabowo.

Reporter: Mela Syaharani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...