Makna Lawatan Prabowo ke Cina Temui Xi Jinping Sebelum ke Amerika

Muhamad Fajar Riyandanu
1 April 2024, 17:32
Capres terpilih Prabowo Subianto saat menghadiri acara Peringatan Nuzulul Qur'an dan Buka Bersama Partai Golkar di Jakarta, Jumat (29/3/2024).
ANTARA FOTO/Erlangga Bregas Prakoso/tom.
Capres terpilih Prabowo Subianto saat menghadiri acara Peringatan Nuzulul Qur'an dan Buka Bersama Partai Golkar di Jakarta, Jumat (29/3/2024).

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Hua Chunying pada Jumat (29/3) mengatakan Presiden Cina Xi Jinping mengundang Presiden terpilih Indonesia dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan kunjungan resmi ke Cina mulai dari tanggal 31 Maret hingga 2 April.

Xi Jinping sebelumnya mengirimkan pesan ucapan selamat kepada Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan Pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang suara terbanyak dalam Pilpres 2024.

Dalam pesannya, dia menegaskan bahwa Cina dan Indonesia adalah negara tetangga yang bersahabat. Lebih lanjut, dia menyatakan bahwa hubungan bilateral antara kedua negara berada pada jalur yang positif dan semakin terkonsolidasi dengan adanya saling kepercayaan dalam ranah politik.

"Hal ini memperkuat sinergi strategis pembangunan yang bermanfaat dan saling menguntungkan," kata Xi Jinping seperti yang dikutip dari laman resmi Kementerian Luar Negeri Cina pada Senin (1/4).

Xi Jinping juga menekankan pentingnya perkembangan hubungan Cina-Indonesia, dan ia berharap dapat bekerja sama dengan Presiden terpilih Prabowo Subianto untuk mencapai prestasi lebih besar dalam membangun komunitas dengan masa depan bersama antara kedua negara.

"Koordinasi untuk pembangunan bersama di antara negara-negara berkembang utama yang memiliki masa depan bersama, diharapkan dapat memberikan manfaat yang lebih besar bagi kedua bangsa serta memberikan dorongan yang kuat terhadap kemakmuran dan stabilitas regional maupun global," ujar Xi Jinping.

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...