Menhub Berencana Batasi Umur Operasional Bus dan Truk

Miftah Ardhian
31 Mei 2017, 13:09
Menteri Perhubungan Budi Karya
ARIEF KAMALUDIN | KATADATA

(Baca: Menhub Klaim Kesiapan Semua Moda Transportasi Mudik Capai 80%)

Meskipun demikian, Budi mengklaim, pihaknya akan tetap berfokus untuk menjaga keamanan dan keselamatan perjalanan bus dengan melakukan pengecekan secara menyeluruh ke semua armada bus yang ada. 

"Minggu lalu saya lakukan di Jakarta Barat membuat contoh ramp check itu seperti apa dilakukan. Kami lihat dulu, meskipun dia pakai KIR belum tentu memenuhi syarat tertentu. Oleh karena itu kami lakukan pengecekan," ujar Budi.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu terjadi kecelakaan maut di Jalan Raya Puncak, Desa Ciloto, Jawa Barat. Kecelakaan yang diduga terjadi akibat rem blong ini menyebabkan 11 orang meninggal dunia, 42 orang mengalami luka ringan dan 5 orang luka berat.

Kejadian tersebut merupakan kecelakaan kedua beruntun dalam satu bulan terakhir. Sebelumnya, pada Sabtu (22/4) juga telah terjadi kasus kecelakaan yang menewaskan empat orang di Jalan Raya Puncak, tepatnya di Tanjakan Selarong, Desa Cipayung, Kecamatan Megamendung, Jawa Barat.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami