Presiden Akan Resmikan Tol Pejagan-Brebes Timur untuk Mudik Lebaran

Ameidyo Daud Nasution
16 Juni 2016, 10:44
Jalan Tol
Arief Kamaludin|KATADATA

Presiden Joko Widodo (Jokowi) rencananya akan meresmikan ruas tol Pejagan – Brebes Timur. Ruas tol yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa ini akan bisa digunakan untuk jalur mudik lebaran tahun ini, untuk mengurangi kepadatan di Jalur Pantura.

PT Waskita Karya (Persero) Tbk. yang membangun proyek tol ini memastikan peresmian tersebut dilakukan hari ini (16/6). Dalam agenda presiden, rencananya siang ini Jokowi juga akan berangkat ke Cirebon untuk kunjungan kerja, sekaligus memastikan proyek Tol Trans Jawa yang sudah bisa dioperasikan.

(Baca: Tekan Kemacetan, Pemudik Tak Perlu Bayar Tol Berkali-kali)

Direktur Utama Waskita Karya Muhammad Choliq mengatakan tol yang akan diresmikan dari pejagan hingga Brebes Timur, memiliki panjang 20,8 kilometer. "Langsung dari Jakarta ke Brebes Timur panjangnya 280 kilometer," kata Choliq ketika dihubungi Katadata, kemarin (15/6). Nantinya para pemudik, bisa menggunakan Tol Trans Jawa mulai dari Merak, Banten, hingga Brebes Timur, Jawa Tengah, tanpa terputus.

Setelah selesai menggarap Pejagan – Brebes Timur, Waskita Karya akan segera melanjutkan pembangunan sisa ruas tol tersebut hingga ke Pemalang. Total ruas tol tersebut hingga Pemalang panjangnya mencapai 57,5 kilometer. (Baca: Tol Trans Jawa Akan Beroperasi 2018)

Untuk diketahui proyek tol ini sebenarnya sudah rencanakan pembangunannya sejak 20 tahun lalu. Namun, proses pembangunannya tidak kunjung terlaksana. Badan Pengelol Jalan Tol (BPJT) pernah mengungkapkan penyebab mangkraknya tol ini karena terkendala masalah lahan dan seleksi tender yang kurang baik.

Akhirnya pada Juli 2014, Waskita Karya mengambil alih proyek tersebut dari anak usaha Grup MNC, yakni PT MNC Infrastructure Utama. Waskita Karya mampu merealisasikan Tol Pejagan-Brebes Timur hanya dalam jangka waktu 14 bulan. Adapun total investasi yang dikeluarkan Waskita Karya untuk pembangunan ruas tol ini mencapai Rp 2 triliun.

“Target kami pembangunan Tol Pejagan – Pemalang, paling tidak tahun depan beres," kata Choliq. (Baca: Menkeu Turun Tangan, Tol Batang-Semarang Berjalan Lancar)

Sebagai bagian dari Trans Jawa, selain Pejagan – Brebes Timur, pemerintah juga akan mengoperasikan ruas tol Bawen – Salatiga sepanjang 17,6 kilometer. Kemudian ruas tol Solo – Kertosono sepanjang 10 kilometer, Kertosono – Mojokerto sepanjang 23 kilometer, Mojokerto – Surabaya sepanjang 18 kilometer, serta Gempol – Pasuruan dengan panjang 13 kilometer.

Selain itu untuk jalur mudik di Sumatera, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyatakan sudah ada sebagian jalan tol yang bisa dilalui. Beberapa ruas tol Trans Sumatera sudah rampung dan bisa digunakan masyarakat saat mudik lebaran mendatang.

“Sudah, ada beberapa ruas itu Bakauheni-Terbangi Besar bisa dan Indralaya-Palembang bisa,” kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. Sebenarnya pembangunan jalan tol tersebut belum rampung. Namun, jika diperlukan, pemerintah akan membuka jalan tersebut untuk dilalui pemudik sepanjang 7 kilometer. (Baca: Tol Sumatera Bisa Dipakai Mudik Lebaran)

Reporter: Ameidyo Daud Nasution

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...