Data Pegawai Pertamina Diduga Dibobol Hacker, Bukan Bjorka

Desy Setyowati
18 September 2022, 09:00
Hacker Desorden
Breached.to
Hacker Desorden

Data pegawai Pertamina dijual di forum Breached.to oleh peretas (hacker) Desorden. Selain Bjorka, Desorden beberapa kali menjual data yang diduga milik warga, perusahaa, atau kementerian di Indonesia.

“We take responsibilities for the hack and data breach of PT Sigma Cipta Utama,” kata hacker Desorden forum Breached.to, Jumat (15/9).

PT Sigma Cipta Utama merupakan anak perusahaan Elnusa. Sedangkan Elnusa adalah anak usaha Pertamina Hulu Enegeri (PHE).

Hacker Desorden menjual informasi yang diklaim berupa data pegawai Pertamina. Kapasitas data yang dijual 1,6 Gigabita (GB). Data yang diretas mencakup nomor identitas pegawai, nama, inisial, tempat dan tanggal lahir, pendidikan, jurusan, agama hingga status pernikahan.

Katadata.co.id mengonfirmasi kabar tersebut kepada Pertamina. Namun, belum ada tanggapan.

‘Desorden grup’ merupakan grup peretas yang sudah beberapa kali meretas di beberapa negara di Asia seperti India, Singapura, Malaysia, Thailand, dan Taiwan. Akhir bulan lalu, Desorden mengunggah sampel data yang diduga milik Jasa Marga. 

Mereka mengunggah 252 GB data yang diambil dari lima server yang diduga milik Jasa Marga. Informasi yang diambil berisi data pelanggan, karyawan hingga keuangan perusahaan.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...