Bursa Kripto Resmi Hadir di Indonesia, Berikut Fungsinya

Lenny Septiani
21 Juli 2023, 10:44
bursa kripto, kripto
Olya Kobruseva/Pexels
Ilustrasi peretasan dana kripto

Persetujuan itu mengacu pada:

  • Peraturan Bappebti Nomor 2 Tahun 2019 Tentang Penyelenggaraan Pasar Fisik Komoditi di Bursa Berjangka
  • Peraturan Bappebti Nomor 13 Tahun 2022 Tentang Pedoman Penyelenggaraan Perdagangan Pasar Fisik Aset Kripto (Crypto Asset) di Bursa Berjangka

Didid menegaskan bahwa perdagangan fisik aset kripto mengandung risiko yang cukup tinggi, sebab bisa naik atau turun dengan sangat drastis dalam waktu cepat. Untuk itu, “diperlukan pemahaman yang baik di masyarakat termasuk manfaat, potensi, dan risiko dari perdagangan aset kripto," ujarnya.

Bappebti juga memerinci perkembangan aset kripto di Indonesia:

  • Pelanggan aset kripto bertambah 141,8 ribu menjadi 17,54 juta
  • Nilai transaksi perdagangan fisik aset kripto selama Juni Rp 8,97 triliun atau naik 9,3% bila dibandingkan bulan sebelumnya
  • Jenis aset kripto yang banyak ditransaksikan yaitu:
  1. Tether (USDT)
  2. Bitcoin (BTC)
  3. Ethereum (ETH)
  4. Ripple (XRP)
  5. Binance Coin (BNB)
  • Nilai transaksi periode Januari - Juni Rp 66,44 triliun atau turun 68,65% dibandingkan periode yang sama tahun lalu

Menurut Didid, penurunan nilai transaksi tersebut disebabkan antara lain:

  • Pasar kripto global mengalami penurunan volume perdagangan
  • Potensi krisis likuiditas rendah yang berdampak negatif pada stabilitas harga dan efisiensi pasar
  • Tekanan jual melonjak yang menyebabkan harga aset kripto terkoreksi
  • Kebijakan bank sentral Amerika Serikat atau The Fed terkait kenaikan suku bunga yang menyebabkan perubahan perilaku masyarakat dari yang sebelumnya memilih bertransaksi aset digital beralih ke tabungan

“Dari sisi pemanfaatan teknologi blockchain, semakin banyak perusahaan seperti Meta, Google, dan Twitter yang mulai mengintegrasikan teknologi blockchain dalam kegiatan usahanya,” ujar Didid. “Hal ini membuktikan bahwa ke depan perkembangan perdagangan fisik aset kripto masih cukup menjanjikan.”

Halaman:
Reporter: Lenny Septiani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...