Situs Tempo.co & Tirto.id Diretas, Pakar IT Rekomendasikan 6 Langkah

Fahmi Ahmad Burhan
24 Agustus 2020, 19:56
Situs Tempo dan Tirto Diretas, Pakar IT Rekomendasikan Enam Langkah
123RF.com/rawpixel
Ilustrasi keamanan internet

Keempat, disarankan untuk menyediakan sistem cadangan (backup) secara berkala. “Jika website rusak, media masih bisa mengembalikan seperti semula dengan file backup yang dimiliki," katanya.

Kelima, rutin memindai malware. Terakhir, menggunakan protokol kriptografi Secure Sockets Layer (SSL) untuk melindungi website dari injeksi Structured Query Language (SQL).

Pakar keamanan siber di Vaksincom Alfons Tanujaya mengatakan, motif pelaku peretasan bisa bermacam-macam. "Bisa dilakukan oleh kompetitor atau pihak yang dirugikan oleh berita portal tersebut. Bisa juga untuk mencari simpati," katanya.

Ia menyarankan agar media mengevaluasi proses peretasan yang sudah terjadi. Lalu, mengambil Langkah-langkah pencegahan.

Saat ini, Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Pers membentuk posko aduan bagi media online yang mengalami peretasan. "Dugaan sementara, yang lebih kuatnya lagi memang terkait dengan berita yang tengah berkembang seperti obat virus corona," ujar Direktur Eksekutif LBH Pers Ade Wahyudin kepada Katadata.co.id, kemarin (23/8).

Pembukaan posko aduan dilakukan LBH Pers bersama dengan Aliansi Jurnalis Independen (AJI) dan Komite Keselamatan Jurnalis (KKJ). Setelah mendapatkan pengaduan, LBH Pers akan mengumpulkan data-data terkait dengan hal itu kemudian dilakukan pelaporan kepada aparat. 

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...