Dua Rencana Unjuk Rasa Ojek Online Tuntut Kenaikan Tarif

Desy Setyowati
23 Juli 2018, 18:33
demonstrasi ojek online
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Sejumlah pengemudi ojek berdemo di seberang Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (27/3/2018)

Sama seperti Suara Kami, pengemudi ojek online yang tergabung dalam Garda juga menuntut kenaikan tarif. Selain itu, mereka juga menuntut pengakuan pemerintah dan payung hukum untuk keberadaan ojek online.

Sementara, seorang pengemudi Go-Jek, Yopi menyatakan bahwa sebagian mitra pengemudi tetap berunjuk rasa di depan Kantor Go-Jek hari ini untuk menuntut kenaikan tariff. Yopi sendiri mengaku bergabung dengan Go-Jek sejak 2015 lalu.

Saat itu, menurut Yopi, tarif Go-Jek sebesar Rp 4 ribu per kilometer (km). Namun, kini tarifnya hanya Rp 1.500 per km. Sementara pengemudi Go-Jek lainnya yakni Ridwan mengaku tidak mengetahui adanya rencana demonstrasi. Meski, ia juga mengeluhkan tarif Go-Jek yang rendah. "Saya setuju kalau aksinya menuntut tarif. Karena dari terakhir (kali) unjuk rasa, tarif malah turun," kata dia.

(Baca juga: Diancam Demo Saat Asian Games, Grab Tetap Tolak Naikkan Tarif)

Di pihak lain, Triono yang merupakan mitra pengemudi Grab juga mengakui penurunan tarif dari Rp 3 ribu per km menjadi Rp 1.200 per km saat ini. Meski, ia menyadari tuntutan kenaikan tarif itu akan terwujud. "Tapi kami itu kan mitra, sulit kalau menuntut tarif naik," ujarnya.

Toh, dengan tarif yang sekarang ini ia masih bisa menutup pengeluaran. Bila bekerja dari pagi hingga sore, ia bisa mendapat Rp 200 ribu per hari. Sementara pengeluaran untuk bensin hanya Rp 50 ribu.

Toh ia menolak rencana unjuk rasa yang akan dilakukan pada saat Asian Games 2018. Sebab, menurutnya tuntutan mengenai tarif semestinya diajukan kepada aplikator, sementara gelaran Asian Games melibatkan banyak pihak. "Jadi jangan saat Asian Games 2018," kata dia.

Halaman:
Reporter: Desy Setyowati
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...