Traveloka Pimpin Investasi Rp 85,2 Miliar di Startup Asal Vietnam

Desy Setyowati
15 Agustus 2019, 15:28
Ilustrasi, layanan konsultasi bisnis dari KiotViet. Traveloka pimpin investasi di startup asal Vietnam, Citigo Software (KiotViet).
Citigo Software
Ilustrasi, layanan konsultasi bisnis dari KiotViet. Traveloka pimpin investasi di startup asal Vietnam, Citigo Software (KiotViet).

Selain untuk memperluas cakupan bisnis, tambahan modal itu akan dipakai untuk meningkatkan kapasitas tim kepemimpinan Citigo. Modal ventura asal Singapura, Jungle Ventures akan memberikan saran tentang perekrutan personil kunci.

(Baca: Kantongi Investasi 3 Unicorn, PasarPolis Incar 1 Juta Pemegang Polis)

Jungle Ventures juga akan membantu KiotViet untuk memperluas dan memperkuat posisinya di Vietnam. Caranya, dengan memberikan saran terkait strategi bisnis dan identifikasi pasar.

Penanaman modal di Citigo ini merupakan yang pertama kalinya bagi Jungle Venture berinvestasi di startup Vietnam. Modal ventura ini mengumpulkan dana US$ 175 juta hingga April tahun ini. Uang itu akan dipakai untuk berinvestasi di beberapa startup.

Adapun Traveloka juga pernah berinvestasi di startup dalam negeri, yakni PasarPolis. Salah satu unicorn Tanah Air ini pun sempat menanamkan modal di startup teknologi di bidang hiburan asal Singapura, PouchNATION.

(Baca: Tokopedia Dikabarkan Investasi di Empat Startup )

Penulis : Dorothea Putri Verdiani (Magang)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...