Cek Kecepatan Internet di HP atau PC dengan Mudah dan Cepat

Siti Nur Aeni
8 Februari 2022, 16:52
Ilustrasi penggunaan ponsel dan komputer untuk cek kecepatan internet
pixabay.com
Ilustrasi penggunaan ponsel dan komputer untuk cek kecepatan internet
  • Buka browser Google Chrome.
  • Lalu cari Speedtest dan tunggu sampai Speedtest Google muncul.
  • Klik “Jalankan uji kecepatan”.
  • Secara otomatis kecepatan internet akan muncul.

2. Speedtest.Net

Cara melihat kecepatan internet di Android juga bisa lewat aplikasi Speedtest.Net. Cara menggunakan aplikasi ini cukup mudah, berikut langkah-langkahnya:

  • Download aplikasi Speedtest.Net.
  • Kemudian buka aplikasi tersebut.
  • Klik “Go” dan pengetesan akan segera dilakukan.
  • Tunggu sampai beberapa saat sampai hasil pengukuran selesai.

Speedtest.Net tidak hanya bisa diakses melalui aplikasi digital, namun juga bisa diakses melalui browser. Dengan cara ini, Anda bisa cek kecepatan internet dengan lebih mudah.

3. Internet Speed Test App

Aplikasi digital lainnya yang juga bisa digunakan untuk mengecek kecepatan internet yaitu Internet Speed Test App. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda juga bisa mengetahui informasi kecepatan upload, download dan ping jaringan. Cara untuk cek kecepatan internet lewat aplikasi ini, sebagai berikut:

  • Unduh aplikasi tersebut dan gunakan jika pemasangan sudah selesai.
  • Setelah itu klik “test”.
  • Tunggi sampai pengetesan selesai dan informasi kecepatan internet akan muncul di layar ponsel Anda.

4. Internet Speed Meter Lite

Cara cek kecepatan internet WiFi di handphone juga bisa dilakukan lewat aplikasi Internet Speed Meter Lite. Aplikasi ini dapat digunakan untuk memantau kecepatan internet secara real time. Untuk menggunakan aplikasi ini, Anda harus terlebih dahulu mengunduh aplikasi tersebut.

Setelah aplikasi terunduh, Anda bisa langsung menjalankan aplikasi. Secara otomatis data kecepatan internet akan muncul pada notifkasi bar.

Cara Cek Kecepatan Internet di PC

Selain menggunakan HP, cek kecepatan internet juga bisa dilakukan lewat PC. Ada beberapa situs yang bisa digunakan untuk mengecek kecepatan internet yang sedang digunakan. Berikut penjelasan lengkapnya.

1. Cek Kecepatan Internet di Fast.com

  • Buka fast.com di browser yang terpasang di PC Anda.
  • Setelah proses loading selesai, kecepatan internet akan muncul secara otomatis tanpa perlu Anda tekan opsi apapun.
  • Jika ingin mengetahui informasi lebih lengkap, Anda bisa klik “Show More Info” di bagian bawah.
  • Kemudian angka hasil pengecekan secara lengkap akan muncul.

2. Cara Cek Kecepatan Internet WiFi Lewat Meter.net

  • Kunjungi situs meter.net.
  • Lalu klik opsi “start”.
  • Tunggu beberapa saat sampai situs memunculkan informasi berupa kecepatan download, upload, juga ping dari koneksi internet yang Anda gunakan.

3. Cek Kecepatan Internet Melalui MyRepublic

  • Buka situs myrepublic.co.id.
  • Setelah itu klik opsi “Go”.
  • Tunggu sampai proses pengecekan selesai dan situs MyRepublic akan memunculkan data kecepatan internet yang sedang digunakan.
  • Perlu diketahui bahwa situs ini membutuhkan waktu kurang lebih 30 detik untuk mengecek kecepatan internet.

4. Cek Kecepatan Internet di PC Menggunakan Speedtest CBN

  • Kunjungi situs Speedtest CBN.
  • Setelah itu klik “Go”.
  • Tunggu sampai proses pengecekan selesai.
  • Terakhir, Anda bisa mendapatkan informasi kecepatan download, upload, jitter, dan ping.

5. Cara Cek Kecepatan Internet di Bandwidth Place

  • Buka browser dan akses laman bandwidthplace.com.
  • Setelah itu klik opsi “start”.
  • Tunggu beberapa saat sampai pengecekan selesai dan Anda akan melihat kecepatan internet yang sedang digunakan.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...