Indonesia Raih Pinjaman Rp 4,7 T untuk Atasi Sampah Plastik di Laut

Amelia Yesidora
10 November 2022, 09:15
sampah plastik, cop27
ANTARA FOTO/Andri Saputra/YU/nym.
Seorang anak mencari sampah plastik yang berserakan di Pantai Kampung Makassar Timur, Kota Ternate, Maluku Utara, Kamis (20/10/2022).

Masalah lain yang turut disoroti Krämer adalah pengumpulan data sampah laut yang belum memadai di Indonesia. Adanya data yang transparan dan bisa dipercaya menurutnya bisa menguatkan kepercayaan masyarakat tentang program ini.

“Kalau tidak begitu, rencana aksi tidak akan tercapai dan pembiayaan ini tidak akan berhasil. Jadi penting untuk melibatkan masyarakat, dan dapat dilakukan dengan pengumpulan data yang seksama,” katanya.

Berdasarkan laporan Condor Ferries, ada sekitar 12,7 juta ton sampah plastik di lautan setiap tahunnya. Dari jumlah tersebut, sekitar 3,53 juta ton atau 29% sampah plastik di lautan berasal dari Cina.

Negara Asia lain juga menyumbang sampah plastik terbesar, yakni 21%. Indonesia, Thailand, Filipina, Vietnam, dan Sri Lanka merupakan negara di Asia yang turut berkontribusi besar terhadap banyaknya sampah plastik di lautan.

Sampah plastik membuat lebih dari 1 juta burung laut dan 100 ribu mamalia laut terbunuh. Sebanyak 700 spesies hewan laut pun terancam punah akibat keberadaan sampah plastik tersebut.

Partikel di dalam sampah plastik juga berbahaya bagi manusia. Pasalnya, manusia mengonsumsi ikan atau hewan laut yang telah menelan partikel beracun dari sampah plastik. Simak databoks berikut:

Halaman:
Reporter: Amelia Yesidora
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...