Polusi Pasir Minyak Kanada 6.300% Lebih Tinggi dari yang Dilaporkan

Rena Laila Wuri
26 Januari 2024, 14:02
Pasir Minyak Kanada
Jiri Rezac / Greenpeace

Tar sands Kanada adalah situs besar ekstraksi minyak di negara bagian Alberta. Mereka mencakup area yang lebih besar dari Inggris, merupakan salah satu proyek industri terbesar di dunia.

Untuk diketahui, jenis minyak di pasir tar disebut bitumenBitumen merupak jenis minyak yang sangat berat dan sulit untuk diekstraksi. Jumlah gas rumah kaca yang dihasil per barel minyak pasir tar bisa 30% lebih tinggi dari minyak konvensional.

Dalam studi yang diterbitkan pada Kamis (25/1), mengungkapkan polusi udara yang dihasilkan pasir tar Kanada disebabkan oleh proses tersebut. Para peneliti menggunakan pesawat untuk mengukur polutan dan ditemukan bahwa ada banyak senyawa organik yang dilepaskan selama proses ekstrasinya.

Selama beberapa dekade, masyarakat adat di wilayah tersebut telah mengeluh tentang dampak kesehatan dari udara beracun yang disebabkan oleh operasi pasir minyak. Jesse Cardinal, dari kelompok yang dipimpin penduduk asli Keepers of the Water, membenarkan hasil laporan penelitian tersebut.

Cardinal mengatakan masyarakat adat selama ini diberi tahu bahwa operasi minyak tar masih dalam batas aman. Namun kenyataannya, banyak dari masyarakat tidak berani membuka jendelanya.

"Kami diberitahu ini semua dalam batas. Padahal masyarakat yang tinggal di daerah ini sangat ketakutan. Mereka tidak dapat membuka jendela mereka karena mereka takut tidak bisa bernapas,” kata Cardinal.

Halaman:
Reporter: Rena Laila Wuri

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...