KA Argo Parahyangan Terdesak Operasional Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Reza Pahlevi
5 Desember 2022, 13:16
Petugas menyemprotkan cairan disinfektan pada gerbong Kereta Argo Parahyangan di Stasiun Bandung, Jawa Barat, Minggu (15/3/2020). Seluruh area di Stasiun Bandung disemprot disinfektan guna mengantisipasi dan menutup sebaran Virus Corona (COVID-19) yang me
ANTARA FOTO/Novrian Arbi/aww.
Petugas menyemprotkan cairan disinfektan pada gerbong Kereta Argo Parahyangan di Stasiun Bandung, Jawa Barat, Minggu (15/3/2020).

Pada 2005, jumlah kereta berkurang menjadi hanya dua kereta kelas eksekutif dan tiga kereta kelas bisnis dalam satu rangkaian. Ini karena mulai beroperasinya jalan tol Cikampek-Purwakarta-Padalarang (Cipularang) yang memangkas waktu perjalanan Jakarta-Bandung.

Sementara, Argo Gede baru dioperasikan pada 1995. Nama Argo Gede diambil dari Gunung Gede yang berada di Jawa Barat. KA ini beroperasi menggunakan rangkaian kereta buatan INKA. Waktu perjalanan Jakarta-Bandung menggunakan KA ini menghabiskan 2,5 jam.

Sama seperti KA Parahyangan, beroperasinya tol Cipularang mengurangi kebutuhan perjalanan kereta api. Kedua layanan KA ini pun ditutup pada 2010. Tidak lama, KAI meluncurkan Argo Parahyangan yang menggabungkan dua KA ini.

Beroperasinya Argo Parahyangan

Pada tahun yang sama, KAI resmi meluncurkan Argo Parahyangan. Argo Parahyangan awalnya beroperasi dengan menggabungkan 3-4 gerbong kelas eksekutif bekas Argo Gede dan 2-3 gerbong kelas bisnis bekas Parahyangan.

Layanan kelas bisnis Argo Parahyangan berubah menjadi ekonomi plus pada 2016. Kereta ekonomi plus ini diproduksi lokal oleh INKA. Keterisian penumpang juga mulai kembali meningkat saat itu dan membuat jumlah perjalanan ditambah.

Layanan ekonomi premium baru dipakai Argo Parahyangan pada 2019. Kereta untuk layanan eksekutif baru buatan INKA juga digunakan untuk seluruh layanan Argo Parahyangan mulai 2019.

Saat ini, Argo Parahyangan memiliki empat perjalanan pulang-pergi secara reguler dan enam kali perjalanan kereta api tambahan.

Selain Argo Parahyangan, ada juga KA Serayu yang melintas Jakarta-Bandung. KA Serayu melintas dari Purwokerto dengan melewati Stasiun Kiaracondong di Bandung dan berhenti di Stasiun Pasar Senen, Jakarta. Saat ini, KA Serayu hanya mengoperasikan kereta ekonomi.

Halaman:
Reporter: Reza Pahlevi

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...