Profil Andre Soelistyo yang Mundur dari CEO GoTo Gojek Tokopedia

Desy Setyowati
8 Juni 2023, 16:43
patrick walujo, goto, gojek, Andre Soelistyo
Gojek
Pendiri Gojek Kevin Aluwi (kiri) dan Andre Soelistyo (kanan)

Andre Soelistyo bersama dengan Kevin Aluwi menjadi co-CEO Gojek pada Oktober 2019, setelah Nadiem Makarim mundur dan menjadi menteri pendidikan.

Kurang dari setahun, Gojek meraih pendanaan US$ 1,2 miliar atau setara Rp 18,2 triliun pada April 2020. Dana segar ini diperoleh dari

Kemudian Gojek kembali memperoleh investasi PayPal dan Facebook lewat putaran pendanaan Seri F US$ 375 juta pada Juni 2020. Pada November 2020, startup jumbo ini meraih US$ 150 juta atau Rp 2,1 triliun dari Telkomsel.

Andre Soelistyo pun masuk dalam daftar Bloomberg 50 pada Desember 2021. Ia juga masuk dalam jajaran Businessperson of The Year versi Fortune Indonesia.

Di bawah kepemimpinan Andre Soelistyo, Gojek bergabung dengan Tokopedia pada 17 Mei 2021. Kedua startup jumbo ini kemudian membentuk entitas usaha bernama GoTo Gojek Tokopedia.

GoTo Gojek Tokopedia kemudian mencatatkan saham perdana alias initial public offering (IPO) pada 11 April 2022. Perusahaan teknologi ini menggandeng PT Indo Premier Sekuritas, PT Mandiri Sekuritas, dan PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk sebagai penjamin pelaksana emisi efek.

Andre Soelistyo masuk dalam jajaran pemegang saham Seri B dan Seri A GoTo. Porsi kepemilikan sahamnya 0,84%.

Dengan kepemilikan 9.981.555.284 saham GoTo, maa kekayaan Andre Soelistyo dari induk Gojek ini Rp 1,15 triliun. Ini dengan perhitungan harga saham GoTo per Pukul 13.03 WIB Rp 115 per lembar.

Halaman:
Reporter: Syahrizal Sidik
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...