Direksi Kembali Borong Saham BCA, Totalnya Capai Rp 4 Miliar

Cahya Puteri Abdi Rabbi
23 Mei 2022, 11:42
BCA
ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/foc.
Wakil Presiden Direktur PT. Bank Central Asia Tbk (BCA) Suwignyo Budiman (kedua kiri) didampingi sejumlah Direktur BCA dan Ketua Panitia Pameran Petrus Karim (kiri) membuka BCA Expoversary 2022 di Indonesia Convention Exebation, Tangerang, Banten, Kamis (10/3/2022).

Kemudian, ia juga kembali melakukan pembelian sebanyak 50 ribu saham BCA di hari yang sama dengan harga Rp 7.675 per saham. Keesokan harinya, Subur Tan juga membeli sebanyak 50 ribu saham BCA di harga Rp 7.450 per saham. Hal ini meningkatkan kepemilikan sahamnya menjadi sebanyak 14,99 juta saham.

Direktur BCA John Kosasih juga melakukan pembelian saham sebanyak 50 ribu saham BCA. Transaksi pembelian itu dilakukan pada 10 Mei 2022 di harga Rp 7.450 per saham dengan status kepemilikan saham secara langsung.

Dengan transaksi tersebut, kepemilikan saham John Kosasih di BCA meningkat menjadi 14,99 juta saham dari sebelum transaksi 14,94 juta saham.

Berdasarkan laporan keuangan, BBCA membukukan laba bersih senilai Rp 8,1 triliun hingga kuartal I 2022 atau tumbuh 14,6% dari perolehan laba bersih pada periode yang sama tahun sebelumnya. Adapun, pertumbuhan laba bersih perseoran ditopang oleh peningkatan kredit sebesar 8,6% secara tahunan.

Pertumbuhan kredit terjadi di semua segmen, baik kredit untuk bisnis maupun konsumsi. Perseroan sepanjang kuartal I 2022 telah menyalurkan kredit sebanyak Rp 637,1 triliun. Kredit korporasi masih menjadi penopang utama pertumbuhan kredit perseroan.

Halaman:
Reporter: Cahya Puteri Abdi Rabbi
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...