BNI Relokasi Kantor Cabang di Tokyo, Asetnya Capai Rp 13,71 Triliun

Syahrizal Sidik
10 Juni 2022, 17:05
BNI Relokasi Kantor Cabang di Tokyo, Asetnya Capai Rp 13,71 Triliun
BNI
PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI)

PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) merelokasi kantor cabangnya di Tokyo, Jepang. Perseroan memindahkan kantor ke daerah bisnis yang lebih strategis yakni Nurihiko Building South Tower, Tokyo.

Direktur Utama BNI, Royke Tumilaar mengatakan, Jepang merupakan salah satu mitra dagang utama bagi Indonesia melalui hubungan bilateral yang telah terjalin sejak tahun 1958.

Pada 1959, BNI hadir di Tokyo sebagai Representative Office yang kemudian pada tahun 1968 ditingkatkan menjadi kantor cabang sehingga dapat melayani berbagai jasa serta produk perbankan. BNI, kata Royke, terus memperkuat kinerja bisnis luar negeri serta meningkatkan layanan kepada nasabah setempat, termasuk diaspora.

"Salah satu langkah yang kami ambil adalah dengan merelokasi kantor BNI Tokyo ke lokasi yang lebih strategis, mudah diakses dan berada di business district yaitu ke Nurihiko Building South Tower, Tokyo”, ujarnya, dalam keterangan resmi.

Royke menambahkan, BNI Tokyo memiliki peran sebagai jembatan antara Indonesia dan Jepang, seperti tercermin dari perannya sebagai penghubung/liason, khususnya bagi perusahaan-perusahaan Jepang termasuk berskala kecil-menengah yang berinvestasi di Indonesia.

Kantor baru BNI Tokyo memiliki ruangan yang lebih luas dibandingkan kantor sebelumnya dengan fasilitas yang lebih lengkap. Seperti ruang meeting yang dapat digunakan untuk melayani kebutuhan perusahaan Jepang saat melakukan pertemuan bisnis dengan perusahaan Indonesia.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...