LPS: Kondisi Perbankan Stabil di Tengah Pandemi Covid-19, Ini Buktinya

Patricia Yashinta Desy Abigail
30 November 2022, 11:09
LPS
Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Purbaya Yudhi Sadewa (ketiga kiri) berfoto bersama perwakilan perbankan penerima penghargaan dalam malam anugerah LPS Banking Awards 2022 di Jakarta, Selasa (29/11/2022).

Secara nasional, cakupan penjaminan bank umum mencapai 99,93% atau sebesar 504,77 juta rekening. Sementara itu, rekening Bank Perkreditan Rakyat atau Bank Pembiayaan Rakyat Syariah yang dijamin penuh oleh LPS per September 2022 mencapai 99,98% atau sebesar 14,84 juta rekening.

Dibandingkan dengan Produk Domestik Bruto (PDB) per kapita, nilai maksimal simpanan yang dijamin LPS sebesar Rp 2 miliar per nasabah per bank setara dengan rasio 32,1 kali PDB per kapita.

Rasio cakupan penjaminan ini lebih tinggi dibandingkan rata-rata negara negara berpendapatan menengah ke atas yang sebesar 6,3 kali PDB per kapita. Bahkan lebih tinggi dibandingkan dengan rata-rata negara negara berpendapatan menengah ke bawah yang sebesar 11,3 kali PDB per kapita.

"Selain menjalankan fungsi perbankan, kami melihat ada pelaku industri juga ada yang memiliki pencapaian luar biasa di bidang-bidang lain seperti aktif melaksanakan kegiatan literasi keuangan, sosialisasi ketentuan penjaminan, green banking, kepedulian sosial dan pelaksanaan single customer view,"katanya.

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...