GoTo Catat Rugi EBITDA Rp 3,7 Triliun, Susut 11% pada Kuartal III 2022

Patricia Yashinta Desy Abigail
21 November 2022, 17:07
GoTo
TIME
GoTo Group

"Perbaikan margin usaha sejalan dengan pertumbuhan pendapatan perseroan yang menunjukkan resiliensi bisnis kami dan kekuatan perekonomian Indonesia,” kata Andre.

Direktur Keuangan Grup GoTo, Jacky Lo menjelaskan, kinerja keuangan GoTo kuartal ketiga tahun ini membuktikan momentum pertumbuhan dan kekuatan model bisnis GoTo.

"Perseroan telah mengambil berbagai langkah untuk meningkatkan efisiensi operasional dan mempercepat pencapaian target-target pertumbuhan dan profitabilitas. Hasilnya, perseroan mencatatkan pertumbuhan secara konsisten," ujar Jacky.

Dia menambahkan, ketidakpastian kondisi makroekonomi global yang dipicu peningkatan inflasi, suku bunga, harga bahan bakar minyak, dan energi, mendorong perseroan untuk tetap menerapkan prinsip kehati-hatian, dengan fokus pada optimalisasi beban usaha.

"Sepanjang kuartal ketiga kami telah mengurangi belanja insentif, menghapus belanja promosi untuk kelompok konsumen nonaktif, dan terus menurunkan belanja pemasaran serta terus mengoptimalkan pengurangan beban biaya, untuk mendukung fundamental perseroan,” paparnya.

Halaman:
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...