Mulai Hari Ini Adaro Energy (ADRO) Beli Kembali Saham Rp 4 Triliun

Lona Olavia
15 Februari 2023, 09:27
Mulai Hari Ini Adaro Energy (ADRO) Beli Kembali Saham Rp 4 Triliun
Muhammad Zaenuddin|Katadata

“Perseroan berharap dengan dilaksanakannya buyback akan memberikan tingkat pengembalian yang baik bagi pemegang saham serta meningkatkan kepercayaan investor sehingga harga saham perseroan dapat mencerminkan kondisi fundamental perseroan yang sebenarnya,” kata Mahardika.

Jika dana yang dialokasikan untuk buyback telah habis dan atau jumlah saham yang akan dibeli kembali telah terpenuhi, maka perseroan akan melakukan keterbukaan informasi terkait dengan penghentian pelaksanaan tersebut.

Adapun aksi ini dilakukan karena menurut perseroan saat ini kondisi pasar dalam pola berfluktuasi secara signifikan. Sementara pada pembukaan perdagangan Rabu pagi ini, saham Adaro naik 180 poin atau 6,36% ke level Rp 3.010 per saham.

Pada tahun 2021, perseroan telah melakukan pembelian kembali saham dalam kondisi pasar yang berfluktuasi secara signifikan berdasarkan POJK 2/2013. Periode pembelian kembali saham tersebut dilakukan dalam empat kali masa perpanjangan dengan periode yang terakhir adalah 16 September 2022 sampai dengan 16 Desember 2022.

Pada periode sebagaimana dimaksud, perseroan telah melakukan pembelian kembali saham sebesar 1 miliar lembar saham atau 3,13% dari seluruh modal yang ditempatkan dan disetor penuh dalam perseroan. 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...