Sektor UMKM Dorong Bank Jatim Raih Kredit Rp 46,19 Triliun

Lona Olavia
8 Maret 2023, 06:28
Sektor UMKM Dorong Bank Jatim Raih Kredit Rp 46,19 Triliun
Google Play Store, Katadata/Desy Setyowati
JConnect Bank Jatim

PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk atau Bank Jatim membukukan total kredit Rp 46,19 triliun di tahun 2022 atau naik 8,04% jika dibandingkan tahun sebelumnya Rp 42,75 triliun.

Peningkatan penyaluran kredit bank dengan kode emiten BJTM ini terjadi di seluruh segmen, sejalan dengan pemulihan ekonomi di berbagai sektor kredit. Sektor UMKM menjadi penyumbang kenaikan tertinggi yaitu mengalami peningkatan sebesar 26,24% (yoy) menjadi Rp 6,34 triliun. 

"Pertumbuhan yang signifikan di sektor UMKM ditopang oleh penyaluran KUR sebesar Rp 104,6 miliar pada 2022," ucap Direktur Utama Busrul Iman dalam keterangan resmi dikutip Rabu (8/3).

Dilihat dari kualitas kreditnya, kredit sektor UMKM juga cukup bagus dengan komposisi NPL terendah yaitu 0,60% dibanding dengan sektor lainnya. 

Portofolio kredit komersial juga mengalami peningkatan sebesar 7,02% menjadi Rp 11,20 triliun. Kemudian, kredit di sektor konsumsi tumbuh sebesar 5,11% menjadi Rp 28,65 triliun. Tahun lalu, Bank Jatim memperoleh aset Rp 103,03 triliun, tumbuh 2,29% secara tahunan.

Pertumbuhan penyaluran kredit Bank Jatim diikuti oleh perbaikan kualitas pinjaman. Hal tersebut terlihat dari rasio loan at risk yang menjadi 4,81% pada 2022, dibandingkan 6,57% pada 2021. Rasio NPL gross juga ikut menurun di angka 2,83%, dari sebelumnya 4,48%.

“Penurunan rasio NPL dan LAR tersebut menunjukkan bahwa kualitas kredit perseroan menjadi semakin sehat dan menjadi tanda adanya recovery dari beberapa sektor ekonomi,” kata Busrul.

Adapun Bank Jatim sepanjang 2022 membukukan laba bersih Rp 1,54 triliun, tumbuh tipis 0,54% secara tahunan. Perseroan juga mencatatkan pertumbuhan pada net interest income (NII) sebesar 4,4% menjadi Rp 4,81 triliun. Sementara itu, biaya provisi bank melandai 10,54% atau tercatat Rp 387 milliar.

Sedangkan komposisi rasio keuangan Bank Jatim periode Desember 2022 antara lain, Return On Asset (ROA) sebesar 1,95%, Return on Equity (ROE) sebesar 16,24% dan Net Interest Margin (NIM) sebesar 5,11%.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...