Lengkapi Perjalanan Transformasi, KB Bukopin Kini Jadi KB Bank

Uji Sukma Medianti
Oleh Uji Sukma Medianti - Tim Publikasi Katadata
3 Maret 2024, 10:23
KB Bank
KB Bank
KB Bank

Perubahan ini juga sebagai penegasan kepada publik bahwa KB Bank merupakan bagian dari entitas keuangan terbesar asal Korea Selatan dengan total aset mencapai Rp 14.040 triliun, KB Financial Group (KBFG), sehingga diharapkan dapat memperkuat citra dan identitas KB Bank di Indonesia.

Sebagaimana diketahui, KBFG melalui KB Kookmin Bank menjadi pemegang saham pengendali KB Bank sejak tahun 2020. Adapun, KB Bank memulai era transformasi sejak tahun 2021 dengan mengintegrasikan sejumlah elemen-elemen terbaik dari praktik perbankan Korea Selatan dan Indonesia.

Adopsi teknologi Next Generation Banking System (NGBS) dari KBFG menjadi bentuk kolaborasi grup untuk mendorong pertumbuhan yang berkelanjutan. Tom (Woo Yeul) Lee, berterima kasih atas kepercayaan nasabah dan semua pihak yang mendukung selama ini.

“Kami percaya dukungan Anda telah menjadi kekuatan bagi kami untuk terus memberikan solusi atas kebutuhan perbankan bagi masyarakat Indonesia,” terangnya.

Dia mengatakan, membawa semangat baru, KB Bank hadir dengan tagline 'Kita Bisa karena Bersama', sebagai cerminan untuk komitmen Perseroan untuk bersama-sama terus berkontribusi pada kemajuan ekonomi Indonesia.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...