Net Kewajiban Investasi Indonesia 2019 Naik US$ 20,9 Miliar

Agatha Olivia Victoria
27 Maret 2020, 11:39
investasi asing, posisi investasi internasional, bank indonesia
ANTARA FOTO/PUSPA PERWITASARI
Ilustrasi. Rasio kewajiban neto posisi investasi internasional terhadap produk domestik bruto tahun lalu menurun dari 30,4% pada 2018 menjadi 30,2%.

Khusus pada kuartal IV 2019, kewajiban neto investasi internasional Indonesia tercatat sebesar US$ 338,2 juta atau 30,2% dari PDB. Posisi tersebut naik dari posisi periode yang sama tahun sebelumya yakni US$ 324,1 miliar atau 29,7% dari PDB.

Peningkatan kewajiban neto tersebut disebabkan oleh kenaikan KFLN yang lebih besar dibandingkan dengan kenaikan AFLN. Posisi KFLN meningkat 3,1% atau sebesar US$ 21,7 miliar jika dibandingkan dengan kuartal sebelumnya menjadi US$ 711,6 miliar.

Peningkatan KFLN seiring kenaikan ransaksi investasi portofolio berupa arus masuk modal asing pada pasar surat berharga negara domestik serta obligasi global korporasi dan pemerintah. Selain itu, transaksi kewajiban finansial lainnya berupa investasi langsung dan investasi lainnya turut mengalami peningkatan.

(Baca: BI: Kondisi Saat Ini Lebih Kuat daripada Krisis Ekonomi 2008 dan 1998)

Kenaikan posisi KFLN juga dipengaruhi oleh faktor revaluasi positif atas instrumen investasi berdenominasi Rupiah sejalan dengan kenaikan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan penguatan rupiah terhadap dolar AS.

Sementara itu, posisi AFLN naik 2,1% atau sebesar US$ 7,6 miliar dari triwulan sebelumnya menjadi US$ 373,3 miliar. Ini antara lain didorong oleh revaluasi positif antara lain akibat pelemahan dolar AS terhadap beberapa mata uang utama dunia lainnya dan peningkatan rerata indeks saham di sebagian besar negara-negara penempatan investasi residen.

Dengan kondisi-kondisi tersebut, BI pun  memandang perkembangan posisi investasi internasional Indonesia di akhir tahun lalu tetap sehat. Meski begitu, Bank Sentral akan tetap mewaspadai risiko kewajiban neto posisi investasi internasional terhadap perekonomian Indonesia.

Halaman:
Reporter: Agatha Olivia Victoria
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...