Fitch Berpeluang Besar Kerek Lagi Peringkat Kredit Indonesia

Image title
23 Maret 2017, 19:14
Dolar
Arief Kamaludin|KATADATA

Sejauh ini, dua lembaga pemeringkat internasional, yaitu Fitch Ratings dan Moody’s Investors Service, telah memberikan peringkat layak investasi atau investment grade dengan prospek positif untuk Indonesia. Prospek positif menunjukkan peluang kenaikan peringkat lebih lanjut.

Adapun, peringkat layak investasi menjadi penting sebab menunjukkan risiko gagal bayar (default) utang pemerintah atau perusahaan relatif rendah. Dengan begitu, investor makin percaya menempatkan dananya dalam instrumen keuangan dan investasi berjangka panjang. 

Fitch dan lembaga pemeringkat lainnya melakukan evaluasi terhadap kondisi ekonomi dan politik sebagai dasar penentuan peringkat suatu negara. Hingga kini, hanya Standard &Poor’s (S&P) yang belum memberikan peringkat layak investasi. (Baca juga: Darmin: S&P Terlambat 6 Tahun Naikkan Peringkat Indonesia)

Sebelumnya, Ekonom Bank Central Asia David Sumual juga melihat peluang Fitch dan Moody’s menaikkan lagi peringkat Indonesia. Maka itu, ia pun yakin, S&P akan menaikkan peringkat Indonesia menjadi layak investasi pada Mei mendatang.

“Moody’s dan Fitch sudah memberikan prospek positif, artinya dalam enam bulan, mereka bisa naikkan (lagi), S&P bisa ketinggalan dua notch. Kalau begitu (tidak naikkan), mereka (S&P) bisa dianggap tidak kredibel,” ujar David, beberapa waktu lalu.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...