Darmin Nasution Calon Kuat Menko Perekonomian

Image title
Oleh
20 Oktober 2014, 20:10
Darmin Nasution
Arief Kamaludin|KATADATA
KATADATA | Arief Kamaludin

Sebagai ekonom senior, Darmin memiliki kapasitas yang mumpuni di bidang ekonomi. Selama menjabat Gubernur BI, Darmin berhasil mengendalikan inflasi, tingkat suku bunga, serta kurs rupiah. Di bawah kepemimpinannya pula Direktorat Jenderal Pajak melakukan reformasi.

Di pemerintahan, pengalaman Darmin terbilang panjang. Sebelum menjabat sebagai Dirjen Pajak, dia pernah menduduki posisi sebagai Dirjen Lembaga Keuangan dan Ketua Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan. Sebagai akademisi, dia pernah menjadi Direktur Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat (LPEM) Universitas Indonesia.

Ekonom Standard Chartered Bank Fauzi Ichsan pernah mengatakan, dengan pengalamannya tersebut Darmin memiliki kemampuan dan kompetensi dalam persoalan ekonomi dan keuangan. (Baca: Jokowi Pertimbangkan Duet Sri Mulyani-Chatib Basri)

Darmin dalam beberapa kesempatan menolak memberikan komentar terkait namanya yang masuk sebagai kandidat menteri di bidang ekonomi. ?Berita dari mana itu? Saya tidak mau komentar soal itu,? ujarnya seusai mengisi seminar ?Bedah Tuntas Solusi Defisit Transaksi Berjalan?, Kamis (16/10).

Pada kesempatan tersebut, dia mengatakan, yang terpenting bagi para menteri adalah jaminan perlindungan secara hukum atas kebijakan yang diambilnya. Dia mencontohkan, belum dibahasnya Rancangan Undang-Undang Jaring Pengaman Sistem keuangan (JPSK).

(Baca: Darmin: Menteri Perlu Perlindungan dari Presiden)

Padahal, JPSK merupakan pedoman bagi para menteri dan pengambil kebijakan di bidang ekonomi lainnya dalam membuat keputusan. Ini mengingat Indonesia menghadapi sejumlah tantangan yang berasal dari perekonomian global. 

Halaman:
Reporter: Redaksi, Desy Setyowati
Editor: Arsip
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...