Bea Keluar dari Freeport dan Newmont Tak Capai Target

Image title
Oleh
4 September 2014, 08:34
beau-cukai-kendaraan
KATADATA
KATADATA | Arief Kamaludin

?Mulai dari awal Agustus sampai Desember, cuma bisa merealisasikan 717 ribu metrik ton atau sekitar 711 ribu metrik ton. Dari rencana awal 940 ribu metrik ton,? tutur dia.

Dia mengatakan, pemerintah sebelumnya tak menyangka jika Freeport tidak mampu memenuhi kuota ekspor tersebut. Ketidakmampuan Freeport mengekspor sesuai kuota, karena segmentasi pasarnya sudah diisi oleh negara lain.

Meski demikian, lanjut Susiwijono, Freeport menyatakan batas kemampuan ekspor mineralnya bisa mencapai 750 ribu metrik ton sampai 25 Januari 2015. ?Batas tertinggi yang bisa diekspor katanya 750 ribu metrik ton.?

Dalam rapat bersama Direktorat Jenderal (Dirjen) Pajak dan Anggota DPR ini, disampaikan pula penerimaan bea cukai yang hingga Juli belum mencapai target.

Hingga Juli, pencapaian bea keluar hanya sebesar 57,6 persen, seharusnya minimal mencapai 58,3 persen.

Halaman:
Reporter: Desy Setyowati
Editor: Arsip
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...