7 Manfaat Jantung Pisang untuk Kesehatan Tubuh

Ghina Aulia
10 Januari 2023, 17:55
Manfaat jantung pisang.
Pexels
Ilustrasi, jantung pisang.

Pisang merupakan tumbuhan yang bernama Musa acuminata. Banyak tersebar di negara beriklim tropis, Science Direct menyebutkan bahwa pisang merupakan tumbuhan yang berasal dari Malaysia dan kemudian tersebar di India dan Myanmar.

Tak terkecuali Indonesia, tanaman pisang sudah banyak menjamur. Hal tersebut juga mengacu pada iklim dan tanah yang cocok untuk ditanami pisang. Pisang dikenal sebagai tumbuhan yang bisa dikonsumsi sebagai buah maupun sayur. Menariknya juga, bagian yang bisa diambil manfaatnya tidak hanya bagian buah saja.

Pisang menjadi salah satu tumbuhan yang bisa digunakan semua bagiannya. Termasuk buah, daun, batang, hingga jantung pisang. Jantung pisang juga biasa disebut bunga pisang atau banana flower.

MANFAAT JANTUNG PISANG
MANFAAT JANTUNG PISANG (Pexels)

Kali ini, Katadata.co.id ingin membahas lebih lanjut tentang manfaat jantung pisang. Bagian pisang ini biasa dikonsumsi dengan diolah atau dicampur dengan bumbu dan makanan lain. Diketahui bahwa jantung pisang mengandung serat yang cukup tinggi. Untuk lebih jelasnya, simak pembahasan berikut.

Manfaat Jantung Pisang

1. Tinggi Antioksidan

Salah satu manfaat jantung pisang berasal dari kandungan antioksidan di dalamnya. Diketahui bahwa antioksidan dapat menangkal radikal bebas yang bisa menimbulkan penyakit pada tubuh, misalnya kanker. Dilansir dari situs Promed, radikal bebas mampu menyerang berbagai molekul dalam tubuh. Maka dari itu, bisa menyebabkan kerusakan sel, protein, bahkan DNA.

Mengkonsumsi ekstrak jantung pisang mampu mencegah terjadinya stres oksidatif (ketidak seimbangan radikal bebas dan antioksidan). Terdapat senyawa polifenol dan flavonoid (di dalam ekstrak jantung pisang) dapat melindungi tubuh dari kerusakan DNA.

2. Melancarkan Produksi ASI

MANFAAT JANTUNG PISANG
MANFAAT JANTUNG PISANG (Pexels)

Bagi ibu menyusui, ternyata juga ada manfaat jantung pisang yang bisa diambil. Melansir dari situs Health Benefits Times, ternyata konsumsi olahan jantung pisang bisa meningkatkan laktasi, yaitu proses menyusui.

Dijelaskan juga bahwa jantung pisang bisa menyembuhkan pendarahan berlebihan pasca melahirkan. Tak hanya itu, manfaat lainnya adalah untuk menjaga kesehatan rahim dan menurunkan risiko sembelit selama masa kehamilan.

3. Turunkan Risiko Diabetes dan Kolesterol

Manfaat jantung pisang selanjutnya adalah untuk mengendalikan tingkat diabetes dan kolesterol di dalam tubuh. Jantung pisang diyakini ampuh menurunkan kadar gula darah dan mengurangi risiko diabetes tipe dua. Di dalam jantung pisang juga terdapat zat besi dan serat yang bisa membantu produksi sel darah merah.

Jantung pisang mengandung senyawa yang berasal dari tanaman alami, dimana terdapat kandungan sterol di dalamnya. Sterol dipercaya mampu kurangi kadar kolesterol tinggi dengan mencegah penyerapan kolesterol yang dicerna oleh usus.

4. Mencegah Tulang Keropos

MANFAAT JANTUNG PISANG
MANFAAT JANTUNG PISANG (Pexels)

Health Line menjelaskan bahwa manfaat jantung pisang salah satunya adalah untuk mencegah pengeroposan tulang. Hal tersebut mengacu pada riset yang dilakukan oleh PubMed Central yang dirilis melalui National Institutes of Health. Dijelaskan bahwa antioksidan (quercetin dan katekin) dapat mencegah tulang keropos. Penelitian ini diterapkan dengan metode percobaan tabung pada sejumlah binatang.

Selain itu, jantung pisang juga menjadi sumber dari seng atau zinc yang memang dikenal bagus untuk menjaga kesehatan tulang. Di dalamnya juga mengandung kalsium yang bisa membuat tulang lebih kuat. Disadur dari Net Meds, disebutkan bahwa kandungan quercetin dan katekin bisa menyembuhkan pegal atau nyeri pada sendi.

5. Mencegah Infeksi

Manfaat jantung pisang berikutnya adalah mencegah infeksi. Diketahui bahwa infeksi disebabkan oleh bakteri dan virus. Di dalam jantung pisang, terdapat kandungan etanol yang dipercaya ampuh cegah berkembangnya bakteri patogen, yaitu bakteri yang bisa berkembang di dalam tubuh dan memicu munculnya penyakit di dalam tubuh.

Hal tersebut dapat menyebabkan menurunnya sistem kekebalan tubuh sehingga mudah terjangkit oleh penyakit. Tak hanya itu, jantung pisang juga bisa mempercepat penyembuhan luka. Dimana luka tersebut biasa disebabkan oleh infeksi virus maupun bakteri. Diketahui bahwa jantung pisang bersifat anti-inflamasi yang timbul dari asam sitrat, asam amino, dan antioksidan.

6. Menurunkan Berat Badan

Manfaat jantung pisang berikutnya adalah mampu membantu penurunan berat badan. Dilansir dari situs Narayana Health, jantung pisang ternyata mengandung serat yang cukup tinggi. Di dalamnya terdalam jenis serat larut dan tidak larut. Dengan mengkonsumsinya, Anda bisa merasa kenyang dalam waktu yang lebih lama. Diketahui bahwa serat mampu tingkatkan mikroba usus yang sehat dan mengurangi risiko kanker usus.

Tak hanya itu, mengkonsumsi jantung pisang juga bisa mencegah sembelit dan masalah pencernaan lainnya. Di dalamnya juga terkandung banyak jenis mineral, termasuk di antaranya adalah kalsium, kalium magnesium, besi, tembaga, dan seng. Deretan mineral tersebut masing-masing memiliki manfaat yang bagus untuk tubuh apabila dikonsumsi sesuai kebutuhan dan benar cara penyajiannya.

7. Mencegah Pembesaran Prostat

Hello Sehat semat membahas tentang manfaat jantung pisang yang mampu mencegah pembesaran prostat. Penyakit tersebut dikenal dengan nama BPH (Pembesaran Prostat Jinak).

Dijelaskan bahwa penyakit ini biasa terjadi pada pria dan ditandai dengan pelemahan kandung kemih yang membuat urin tidak keluar dengan maksimal. Ekstrak jantung pisang dipercaya mampu mengurangi pembesaran prostat dan juga memperbaiki morfologi kelenjar prostat.

Demikian pembahasan mengenai sejumlah manfaat jantung pisang. Dapat disimpulkan bahwa ‘bunga’ pisang ini memiliki banyak kegunaan untuk kesehatan. Selain mengkonsumsi obat medis, bisa menjadi rebusan atau olahan jantung pisang yang kemudian menjadi solusi untuk masalah kesehatan Anda.

Editor: Intan

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...