Contoh Iklan, Slogan dan Poster Menarik hingga Kreatif

Tifani
Oleh Tifani
14 Februari 2023, 12:20
Ilustrasi Contoh Iklan, Slogan dan Poster
pexels
Ilustrasi Contoh Iklan, Slogan dan Poster
  • Contoh Slogan Pendidikan

Berikut berbagai contoh slogan pendidikan:

  1. "Ayo, raih masa depan cerah melalui pendidikan berkarakter".
  2.  "Tiada hari tanpa prestasi".
  3.  "Pendidikan adalah jalan, bukan tujuan".
  4.  "Masa depanmu adalah apa yang kamu lakukan hari ini".
  5.  "Masa muda bukanlah waktu untuk berleha-leha".
  6.  "Saling menyapa, saling berbagi, saling mengajari".
  7.  "Masa depan yang baik, dimulai dari sekolah ini".
  8.  "Sekolahku, masa depanku".
  9.  "Carilah ilmu, pelajari dan bagikan".
  10.  "Belajar bersama, sukses bersama".
  • Contoh Slogan Motivasi

Umumnya, slogan motivasi diambil dari kutipan ucapan para tokoh populer. Beberapa contoh slogan motivasi antara lain:

  1.  "Jangan tunda-tunda pekerjaan, kerjakanlah selama masih ada waktu".
  2.  "Sukses bisa diraih jika diusahakan terlebih dahulu".
  3.  "Usaha dan doa adalah kunci menuju keberhasilan".
  4.  "Jadikan kegagalan sebagai bahan pembelajaran".
  5.  "Sukses itu hadiah bagi yang selalu berusaha".
  6.  "Miliki sebuah pengetahuan maka Anda memiliki kekuatan tidak terbatas".
  7.  "Doa tidak mungkin tertukar, berdoalah untuk keberhasilanmu".
  8.  "Teruslah mencoba sampai kamu tidak bisa mencoba lagi!"
  9.  "Jangan menyerah, masih ada hari esok untuk berusaha lagi".
  10.  "Gagal itu boleh, pasti ada pelajaran yang bisa kamu ambil".
  • Contoh Slogan Kesehatan

Contoh slogan berbagai keperluan adalah bertema kesehatan. Slogan kesehatan memiliki tujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat.

Biasanya, kalimat yang digunakan berupa dorongan dan pengingat untuk selalu menjaga kesehatan. Beberapa contoh slogan kesehatan antara lain:

  1.  "Usia tua bukan halangan untuk tetap menjaga pola hidup sehat".
  2.  "Jagalah kesehatan tubuh sejak dini agar tetap sehat di masa tua".
  3.  "Jangan biasakan merokok, rokok membunuhmu!"
  4.  "Pola makan sehat mencegah penyakit berat".
  5.  "Bekerja keras boleh, tetapi jangan lupa istirahat dan jaga kesehatan".
  6.  "Investasi terbesar bukanlah harta benda, tetapi kesehatan tubuh".
  7.  "Tak ada yang berarti jika tubuh tak sehat".
  8.  "Makan dan tidur secukupnya untuk sehat selamanya".
  9.  "Kesehatan adalah kunci utama kesuksesan".
  10.  "Hargai tubuhmu dengan melakukan pola hidup sehat".

3. Contoh Poster

Dikutip dari laman Ayoguruberbagi.kemdikbud.go.id, poster adalah plakat yang dipajang di tempat-tempat umum. Unsur poster adalah kata-kata dan gambar.

Menurut KBBI, pengertian poster adalah plakat yang dipasang di tempat umum (berupa pengumuman atau iklan). Isi poster mengandung pesan kepada khalayak.

Poster hampir sama dengan iklan, yaitu pemberitahuan suatu ide, hal baru, atau hal penting kepada khalayak. Poster menggunakan kata-kata singkat, jelas, menarik, dan lengkap.

Poster biasanya ditujukan untuk pemasangan di ruang-ruang terbuka. Berikut contoh poster yang disandur dari Pinterest.com.

Ilustrasi Contoh Iklan,Slogan dan Poster
Ilustrasi Contoh Iklan,Slogan dan Poster (Pinterest)
Ilustrasi Contoh Iklan,Slogan dan Poster
Ilustrasi Contoh Iklan,Slogan dan Poster (Pinterest)
Ilustrasi Contoh Iklan,Slogan dan Poster
Ilustrasi Contoh Iklan,Slogan dan Poster (Pinterest)
Ilustrasi Contoh Iklan,Slogan dan Poster
Ilustrasi Contoh Iklan,Slogan dan Poster (Pinterest)
Ilustrasi Contoh Iklan,Slogan dan Poster
Ilustrasi Contoh Iklan,Slogan dan Poster (Pinterest)
Ilustrasi Contoh Iklan,Slogan dan Poster
Ilustrasi Contoh Iklan,Slogan dan Poster (Pinterest)

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement