Memahami Kalimat Utama dari Definisi sampai Contohnya

Siti Nur Aeni
3 Desember 2021, 16:24
Memahami Kalimat Utama dari Definisi sampai Contohnya
Alexis Brown/Unsplash
ilustrasi menulis kalimat utama

Kalimat utama menjadi bagian penting dalam sebuah tulisan. Kalimat utama disebut juga dengan kalimat pokok atau gagasan pokok. Memahami tentang kalimat pokok menjadi sebuah keharusan jika Anda ingin membaca atau membuat sebuah tulisan.

Untuk mengetahui kalimat utama dalam sebuah tulisan sebenarnya tidak sulit. Ada beberapa ciri khusus dari kalimat pokok. Penasaran apa saja ciri-cirinya? Berikut penjelasannya.

Pengertian Kalimat Utama

Sebelum mempelajari tentang ciri-ciri kalimat pokok, alangkah baiknya jika mengetahui terlebih dahulu definisi dari kalimat ini.

Kalimat ini diartikan sebagai kalimat yang mengandung pokok pikiran paragraf dan kalimat jabaran yang isinya penjebaran dari pokok pikiran tersebut. Pengertian lain dari kalimat utama adalah kalimat yang berisi ide pokok atau ide utama paragraf.

Ciri-ciri Kalimat Utama

Untuk mengenali kalimat utama, Anda bisa mengetahuinya dengan memahami ciri-ciri dari kalimat ini. Adapun ciri ciri kalimat utama sebagai berikut:

  1. Kalimat lengkap yang berdiri sendiri.
  2. Mengandung permasalahan potensial untuk dirinci atau diuraikan lebih lanjut.
  3. Mempunyai arti yang jelas tanpa perlu dihubungkan dalam kalimat lain.
  4. Dapat dibentuk tanpa kata sambung atau frasa transisi.

Jenis-jenis Kalimat Utama

Jika dilihat dari posisinya, kalimat utama terbagi menjadi tiga jenis. Berikut uraiannya.

1. Paragraf Deduktif

Paragraf deduktif merupakan paragraf yang kalimat utamanya berada di awal kalimat. Informasi dalam paragraf disampaikan mulai dari hal-hal umum kemudian ke hal yang lebih spesifik.

2. Paragraf Induktif

Berbeda dengan paragraf deduktif yang letak kalimat pokoknya di awal, pada paragraf induktif letak kalimat pokoknya justru di akhir paragraf. Informasi dalam pragraf ini disampikan dari hal yang bersifat khusus terlebih dahulu kemudian menuju hal yang lebih umum.

Kalimat utama dalam paragraf ini biasanya dalam bentuk simpulan dari sebuah topik. Pola paragraf ini menjadi lebih variatif karena tebagi lagi menjadi tiga jenis yaitu pola sebab akibat, generalis, dan analogi.

3. Paragraf Campuran

Paragraf campuran merupakan perpaduan antara pragraf deduktif dan induktif. Sehingga, kalimat utama dalam paragraf ini ada dua macam yaitu di awal dan di akhir paragraf.

Pola yang dibentuk juga perpaduan antara dua paragraf tersebut. Dimulai dari pembahasan ke hal-hal umum lalu khusus kemudian kembali lagi ke hal umum.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...