PT Pertamina Patra Niaga memproyeksikan konsumsi BBM non-subsidi naik hingga 20% selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 akibat lonjakan penggunaan kendaraan pribadi.
Persediaan BBM di Takengon, Aceh Tengah, salah satu wilayah terdampak banjir parah, mulai dipulihkan sejak pengiriman via Bandara Kualanamu, Jumat (19/12).
PT Pertamina International Shipping (PIS) menyalurkan bantuan tahap keenam bagi warga terdampak banjir di Aceh Tamiang dengan mengoptimalkan armada kapal dan jalur logistik darat, udara, dan laut.
PT Pertamina (Persero) memasang Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di posko pengungsian Aceh Tamiang untuk memastikan pasokan energi andal bagi penanganan bencana dan kebutuhan pengungsi.
PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumatra Bagian Utara masih mengupayakan pemulihan penyaluran BBM dan LPG di sejumlah wilayah Aceh usai bencana Banjir Bandang.
Pertamina EP Zona 4 meningkatkan produksi minyak 10 kali lipat dari 385 BPH di 2019 menjadi 4.009 BPH, didukung program pengeboran pengembangan efisien.
Penyaluran LPG ke Bener Meriah dipercepat lewat sling load menggunakan helikopter Sikorsky S-61A. Metode udara ini memungkinkan distribusi cepat 72 tabung Bright Gas di tengah akses darat terputus.
PT Pertamina Patra Niaga menargetkan seluruh stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Aceh kembali beroperasi penuh dalam satu hingga dua minggu ke depan.