8 Rekomendasi Minuman Khas Jakarta yang Nikmat

Shutterstock/Harismoyo
Ilustrasi, bir pletok, minuman khas Betawi
Penulis: Ghina Aulia
Editor: Agung
17/10/2022, 13.58 WIB

Terlebih ketika diseruput dalam keadaan panas atas hangat. Rasa kuat dari jahe akan semakin keluar, serta pahitnya kopi akan membuatnya terasa imbang di lidah.

4. Es Kolang Kaling

Bahan dasar minuman khas Jakarta satu ini cukup familiar karena sering digunakan sebagai campuran di dalam es campur. Bahan campuran tersebut, tidak lain adalah kolang-kaling, yakni olahan buah atap yang kenyal, dan menyegarkan.

Faktanya, versi autentiknya tidak disajikan menggunakan banyak campuran. Hanya air yang manis lalu kolang-kaling dimasukkan di dalamnya. Meski begitu, sekarang sudah banyak variasinya.

5. Es Selendang Mayang

Minuman ini memiliki ciri khas campuran di dalamnya, yakni olahan tepung hunkwe yang dibuat seperti agar-agar. Umumnya olahan tersebut dibuat berbentuk kotak-kotak yang dipercaya mirip dengan sebuah selendang. Tak lupa warna merah dan hijau yang membuatnya lebih menggiurkan. Ditambah siraman air santan yang menambah cita rasa gurih.

6. Es Doger

Nah, minuman satu ini umumnya tidak asing untuk kebanyakan orang. Nama es doger sepertinya sudah menjamur dimana-mana. Benar saja, rasa segar membuatnya banyak digandrungi masyarakat dari berbagai kalangan, khususnya anak-anak.

Dibandrol dengan harga yang murah, Anda sudah bisa mendapatkan es serut dengan sirup dengan campuran susu. Di dalamnya terdapat parutan kepala, tape singkong, ketan hitam, alpukat, mutiara sagu dan lain sebagainya.

7. Bir Pletok

Meski dilabeli dengan nama bir, minuman ini 100% halal yang aman untuk diminum. Di dalamnya sama sekali tidak mengandung alkohol, melainkah kaya akan rempah.

Bahan yang paling khas adalah jahe merah, serai, pandan, kapulaga, cengkeh, pala dan lain-lain. Tak lupa serutan kayu secang yang dipercaya berkhasiat untuk mengatasi peradangan dan nyeri serta masalah kesehatan lainnya.

8. Es Campur Betawi

Nama es campur merupakan salah satu minuman yang paling terkenal di Indonesia. Seperti namanya, terdapat banyak komponen yang dicampur menjadi satu, namun dengan rasa yang nikmat dan menyegarkan.

Ternyata Jakarta juga memiliki khasnya mengenai minuman ini. Dikenal dengan nama es campur khas Betawi, salah satu yang membedakan adalah adanya bubur sumsum. Dengan begitu, Anda dapat merasakan cita rasa gurih di dalamnya.

Halaman: