Ada Restrukturisasi, Proyek EOR Pertamina Jadi Tak Pasti

dokumentasi Pertamina
Ilustrasi, blok migas. Pertamina belum menentukan kelanjutan proyek EOR di lapangan migas karena proses restrukturisasi anak usaha.
30/6/2020, 20.36 WIB

Pertamina belum menentukan kelanjutan sejumlah proyek hulu migas. Itu lantaran perusahaan masih fokus pada restrukturisasi anak-anak usaha.

Salah satu proyek tersebut yaitu penggunaan teknologi pengurasan sumur minyak atau Enhanced Oil Recovery (EOR). Proyek EOR biasanya dipakai untuk menahan laju penurunan produksi blok-blok migas yang sudah tua.

Direktur Perencanaan Strategi dan Pengembangan Bisnis Subholding Hulu Pertamina, John H Simamora, menyebut pihaknya tetap berkomitmen melanjutkan proyek EOR. Namun, dirinya belum bisa memastikan kapan proyek itu bisa berjalan. 

"Kami tunggu arahan dari CEO baru, masih sibuk dengan reorganisasi subholding," ujar John kepada Katadata.co.id, Selasa (30/6).

(Baca: Rencana dan Target IPO Anak Usaha Pertamina yang Ditolak DPR)

Halaman:
Reporter: Verda Nano Setiawan