Sempat Sentuh Level Tertinggi 2021, Bagaimana Gerak IHSG Awal Pekan?

ANTARA FOTO/Galih Pradipta/wsj.
Karyawan melintas di dekat layar monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (11/5/2021). IHSG pada perdagangan menjelang libur cuti lebaran 2021 ditutup melemah 37,44 poin atau 0,6 persen ke level 5.938,35.
11/10/2021, 06.20 WIB

Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper Jordan menilai IHSG hari ini punya potensi bergerak menguat dengan area resistance di level 6.533 dan 6.508. Sementara area support ada di level 6.447 dan 6.441.

Dia mengatakan bahwa investor masih mencermati hasil kongres Amerika Serikat serta rencana tapering oleh The Fed. "Dari dalam negeri investor akan menanti rilis data retail sales untuk bulan Agustus," kata Dennies.

Dennies merekomendasikan saham Wijaya Karya (WIKA), Perusahaan Gas Negara (PGAS), dan Adaro Energy (ADRO) untuk tahan (hold) jika sudah beli sebelumnya. Pasalnya, indikator teknikal dan sentimen sama-sama netral.

Selain itu ia merekomendasikan saham Indah Kiat Pulp & Paper (INKP) dan Barito Pacific (BRPT) untuk beli namun bersifat spekulatif. Indikator teknikal menunjukkan sinyal beli dengan sentimen negatif. Bisa juga sebaliknya, indikator teknikal negatif dengan sentimen positif.

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin