Kredit Sektor Pariwisata Capai Rp 128,2 T, LPS: Masih Terlalu Kecil

LPS
Ketua Dewan Komisioner LPS Purbaya Yudhi Sadewa dalam sambutannya, di Jakarta, Rabu (6/12).
16/12/2023, 19.50 WIB

Prospek Kredit di Sektor Pariwisata

LPS mendorong industri perbankan untuk menyalurkan kredit ke industri-industri yang berkaitan dengan sektor pariwisata Indonesia. Purbaya memproyeksikan ke depannya, penyaluran kredit ke sektor pariwisata akan tumbuh lebih tinggi karena ekonomi nasional telah pulih pasca Covid-19.

Menurutnya, kebijakan pemerintah masih memainkan peran vital untuk mampu mengembangkan pariwisata Indonesia.

“Kalau didorong, bisa lebih cepat lagi (pertumbuhan kredit), tergantung fokus program pemerintah seperti apa, saya pikir saat ini (kebijakan) sudah bagus, tapi saya pikir bisa lebih cepat lagi,” kata Purbaya.

Dalam sambutannya, Purbaya juga menyampaikan bahwa industri pariwisata merupakan salah satu sumber devisa bagi Indonesia melalui aktivitas ekspor jasa.

Berdasarkan data Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), industri pariwisata menghasilkan devisa mencapai US$ 6,72 miliar pada tahun 2022. Tren positif tersebut berlanjut hingga tahun 2023, di mana industri itu telah menghasilkan penerimaan devisa sebesar US$ 6,08 miliar hanya dalam semester pertama 2023.

Halaman:
Reporter: Antara